Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cemburu Berujung Maut di Condet: Pria Tusuk Teman Hingga Tewas, Polisi Ungkap Kronologi Lengkap
Advertisement . Scroll to see content

Hubungan Asmara di Ambang Kehancuran, Kenali 4 Tanda-Tandanya 

Rabu, 05 Mei 2021 - 23:19:00 WIB
Hubungan Asmara di Ambang Kehancuran, Kenali 4 Tanda-Tandanya 
Ilustrasi hubungan asmara di ambang kehancuran. (Foto: iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Hubungan memang selalu menyenangkan di awal, tetapi seiring berjalannya waktu, ada kalanya percintaan tidak berjalan mulus. Ada banyak faktor yang menyebabkan hubungan menjadi membosankan, bahkan terasa seperti di ambang kehancuran. 

Lalu apa tanda-tanda jika hubungan asmara Anda berada di ambang kehancuran. Cobalah kenali di mana ada saat-saat seperti hubungan itu benar-benar akan segera berakhir atau itu hanyalah fase buruk yang Anda berdua lalui. 

Jadi, jika Anda tidak yakin ke mana arah hubungan Anda, perhatikan 4 tanda yang dilansir dari laman Pinkvilla ini untuk mengetahui apakah hal itu masih bisa diperbaiki, ataukah hubungan Anda sudah berada di ambang kehancuran. 

Dia sering membuatmu kesal
Kebiasaan yang Anda anggap lucu dan menggemaskan, kini mulai membuat Anda gugup! Anda tidak lagi tergila-gila karena kebiasaan mereka dan pada kenyataannya, justru Anda menjadi kesal dengan mereka.
Jika sifat-sifat tertentu mereka mulai membuat Anda kesal, itu tandanya hubungan Anda sedang mengalami masa sulit. Karenanya, komunikasikanlah apa yang membuat Anda merasa tidak nyaman dengan pasangan, dan cari jalan keluar yang terbaik untuk Anda berdua. 

Sering berargumen
Setiap kali Anda berdua berbicara, ada perselisihan dan pertengkaran tentang sesuatu yang kalian bicarakan. Kalian berdua gagal untuk menyepakati hal-hal yang sama dan selalu bertengkar, berdebat atau membual. Ketahuilah, berkelahi atau berdebat adalah aspek dari hubungan yang sehat dan membantu membuatnya lebih kuat. Karenanya, jadikan argumen tersebut adalah sesuatu yang dapat menguatkan hubungan, bukan menghancurkannya. 

Jarang berkomunikasi
Kalian berdua tidak lagi benar-benar berbicara satu sama lain. Bisa jadi karena sibuk dengan gaya hidup, rutinitas, atau bahkan stres. Stres dapat membuat orang lebih ingin menyendiri. Ingatlah bahwa komunikasi adalah kunci dari sebuah hubungan. Jadi, seberapa sibuknya Anda, atau seberapa berat masalah yang Anda alami hingga memicu stres, lebih baik curahkan isi hati Anda dengan pasangan. 

Rasanya membosankan
Setelah masa bulan madu selesai, mungkin Anda akan mudah merasa bosan. Mungkin terasa seperti hubungan tidak ke mana-mana dan terkesan membosankan dan monoton. Ini sepenuhnya normal dan merupakan tanda hubungan Anda sedang melalui fase buruk. Itu membuat Anda sadar akan kebutuhan yang semakin besar untuk menghidupkan kembali percikan asmara dalam hubungan Anda.

Editor: Elvira Anna

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut