Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Teman hingga Kerabat Iringi Pemakaman Rizal Ramli di TPU Jeruk Perut Jaksel
Advertisement . Scroll to see content

Mengenal Kanker Usus yang Diderita Titi Qadarsih

Senin, 22 Oktober 2018 - 20:14:00 WIB
Mengenal Kanker Usus yang Diderita Titi Qadarsih
Titi Qadarsih. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kabar duka datang dari industri hiburan. Artis senior Titi Qadarsih baru saja dikabarkan meninggal dunia di usia 73 tahun. Beredar kabar dari sang putra, Indra Chandra Setiadi, Titi meninggal karena kanker usus yang dideritanya belakangan ini.

Meskipun jarang terdengar, kanker usus merupakan salah satu kanker yang banyak dialami oleh perempuan. Di Indonesia, kanker usus besar atau kanker kolorektal menjadi pembunuh nomor dua setelah kanker payudara. Kanker ini menyumbang 8,4 kematian akibat kanker.

Lalu, bagaimana gejalanya dan siapa yang lebih rentan terkena kanker usus? Berikut informasinya seperti dirangkum iNews.id dari Mayo Clinic, Senin (22/10/2018).

Gejala

Salah satu cara mendeteksi dini kanker usus adalah memperhatikan kesehatan pencernaan Anda. Apalagi jika Anda kerap bermasalah dengan pencernaan Anda. Sebab, gejala kanker usus sendiri meliputi perubahan kebiasaan buang air besar (BAB), diare atau perubahan konsistensi tinja selama empat minggu, pendarahan rektal atau di tinja, rasa tidak nyaman di perut, kelelahan dan penurunan berat badan tanpa alasan.

Penyebab

Karena terkait dengan pencernaan Anda, maka salah satu yang menjadi penyebab adalah pola makan. Meskipun banyak kasus, tidak jelas apa yang menyebabkan kanker usus besar. Tetapi mereka yang memiliki riwayat atau mutasi gen memiliki risiko lebih tinggi. Selain itu, sebuah studi juga menyebut pola makan ala Barat seperti konsumsi makanan tinggi lemak dan rendah serat menjadi salah satu faktor.

Siapa yang Berisiko?

Banyak faktor-faktor yang dapat meningkatkan risiko kanker usus, di antaranya usia lanjut, riwayat pribadi terkena kanker serupa, riwayat keluarga atau diwariskan, kondisi kesehatan pencernaan, diet rendah serat tinggi lemak, gaya hidup tidak aktif atau kurang beraktivitas fisik, diabetes, obesitas, merokok, dan minum-minuman beralkohol.

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut