Mulai Rutin Nge-gym? Ini 5 Perlengkapan yang Perlu Dimiliki
JAKARTA, iNews.id - Hobi berolahraga di gym bisa memberi banyak manfaat bagi tubuhmu. Demi mengoptimalkan aktivitas olahragamu tersebut kamu perlu memiliki perlengkapan gym yang tepat dan nyaman dipakai.
Zaman sekarang belanja perlengkapan gym semakin mudah dan praktis. Kamu bisa pakai kartu kredit online dan belanja beragam jenis perlengkapan yang kamu butuhkan. Yuk, cari tahu di sini apa saja barang yang perlu kamu beli!
Kamu bisa merasa lebih nyaman dan aman berolahraga di gym jika menggunakan perlengkapan yang memadai. Itulah mengapa sebaiknya kamu membeli beberapa barang jika ingin mulai rutin berolahraga di gym.
Berikut ini beberapa jenis perlengkapan gym yang bisa kamu beli untuk mempermudah aktivitas olahragamu.
1. Baju Olahraga yang Nyaman
Pertama tentu saja kamu butuh baju olahraga yang nyaman dan pas di tubuhmu. Pilihlah baju olahraga yang benar-benar bisa memfasilitasi gerakan tubuh saat gym dengan baik dan optimal.
Sekarang ada banyak pilihan produk baju olahraga dengan berbagai desain dari merek yang berbeda-beda. Pastikan kamu memilih baju yang tepat sesuai kebutuhanmu dan perhatikan kualitasnya agar bisa kamu pakai selama rutinitas nge-gym.
Baju olahraga yang tepat tidak hanya membuat kamu merasa nyaman bergerak. Ini bisa membantu tubuhmu lebih optimal melakukan berbagai aktivitas olahraga di gym. Selain itu pilihan baju tersebut juga akan membuat kamu jadi lebih percaya diri.
Selain baju olahraga, kamu juga akan butuh sepatu yang nyaman. Pilihlah sepatu yang pas dengan ukuranmu dan pastikan bahwa sepatu tersebut memang dibuat untuk berolahraga.
Kamu bisa menemukan banyak sekali pilihan sepatu olahraga dengan desain yang beragam. Jangan lupa pastikan juga kualitasnya cukup bagus sehingga tidak akan mudah rusak walaupun kamu pakai beraktivitas di gym.
Tidak ada salahnya untuk memiliki lebih dari satu sepatu supaya bisa kamu pakai bergantian. Apalagi jika kamu cukup sering pergi ke gym dan perlu sepatu cadangan agar bisa terus berolahraga.
3. Tumbler atau Botol Air Minum
Selama berolahraga, kamu harus memastikan tubuhmu tetap terhidrasi dengan baik. Kamu perlu membawa air minum menggunakan tumbler atau botol yang bisa diisi ulang.
Belilah tumbler yang cukup kuat dan kapasitas airnya banyak. Kamu akan membawa tumbler ini untuk berolahraga jadi penting sekali untuk memastikan kapasitas airnya cukup agar kamu tidak dehidrasi.
Sekarang ada banyak pilihan tumbler yang bisa kamu temukan. Jangan asal pilih, sebaiknya pilih produk tumbler yang berkualitas bagus supaya awet dipakai jangka panjang.
4. Tas Gym
Kamu bisa lebih mudah membawa semua perlengkapan gym jika punya tas yang tepat. Belilah tas gym yang berukuran cukup besar supaya bisa menampung semua barang-barangmu saat berolahraga.
Tas yang kamu gunakan juga sebaiknya waterproof. Tujuannya agar tas tersebut tidak mudah rusak atau berjamur karena kamu pakai untuk membawa air minum dan baju olahraga yang basah karena keringat.
Jangan lupa pastikan tasnya terbuat dari bahan berkualitas supaya cukup kuat untuk dipakai terus. Perhatikan juga fitur tasnya dan pilih yang benar-benar bisa mempermudah kamu saat melakukan rutinitas olahraga di gym.
5. Sarung Tangan Gym
Jika kamu baru mulai aktif berolahraga di gym, pastikan untuk membeli sarung tangan juga. Gunakan sarung tangan gym yang akan melindungi tanganmu dari luka lecet karena memakai berbagai jenis alat olahraga.
Pilih sarung tangan yang nyaman untuk dipakai dan pastikan bisa melindungi dengan baik. Belilah lebih dari dua pasang sarung tangan untuk kamu gunakan bergantian saat berolahraga di gym.

Saat ini tidak sulit untuk menemukan beragam produk perlengkapan gym. Tapi pastikan kamu tidak asal-asalan membeli barang supaya bisa digunakan sesuai tujuan dan memenuhi kebutuhanmu dengan baik.
Berikut ini ada beberapa tips belanja perlengkapan gym yang bisa kamu terapkan supaya tidak salah beli barang.
1. Belanja sesuai Kebutuhanmu
Tips pertama, selalu beli barang sesuai kebutuhanmu. Ada banyak sekali produk perlengkapan gym yang mungkin akan kamu jumpai. Semua barang tersebut tidak perlu kamu beli, cukup pilih yang sesuai dengan kebutuhanmu.
Kamu bisa menyesuaikan kebutuhan perlengkapan gym dengan tujuan yang ingin kamu capai. Misalnya kamu ingin fokus menjalani latihan seperti apa dan cari tahu perlengkapan apa saja yang kamu butuhkan.
Jika ini adalah kali pertama kamu memulai rutinitas olahraga di gym, sebaiknya kamu cari tahu lebih dahulu. Cari informasi tentang apa saja perlengkapan yang kamu perlukan supaya tidak salah beli barang yang akhirnya tidak terpakai.
Selain itu pastikan juga kamu tidak membeli terlalu banyak. Hindari belanja baju olahraga, sepatu, dan perlengkapan gym lainnya secara berlebihan. Beli saja dulu secukupnya supaya kamu juga bisa menilai kualitas produk tersebut.
2. Pilih Produk Berkualitas
Pastikan kamu memilih produk-produk yang berkualitas tinggi. Sekarang ada banyak brand yang mengeluarkan produk perlengkapan gym. Cari tahu dulu seperti apa kualitas produk mereka sebelum membelinya.
Perlengkapan gym sekarang dijual dengan harga yang bisa dibilang tidak murah. Jadi pastikan harganya sepadan dengan kualitas yang ditawarkan supaya kamu bisa memakai barang tersebut dengan baik.
Semakin bagus kualitas yang dimiliki biasanya akan semakin mahal harganya. Kamu bisa berbelanja pakai kartu kredit digital dan memanfaatkan keuntungan kartu kredit seperti promo atau potongan harga yang menguntungkan.
3. Utamakan Keamanan dan Kenyamanan Bukan Gaya
Sebaiknya jangan beli perlengkapan gym hanya karena gaya atau hanya karena mengikuti tren. Pastikan semua barang yang kamu beli sudah sesuai kebutuhan dan nyaman untuk dipakai.
Faktor keamanan juga harus kamu pertimbangkan karena barang-barang tersebut akan kamu pakai untuk berolahraga. Terutama sepatu, pastikan benar-benar nyaman dan aman untuk menghindari terjadinya cedera.
Zaman sekarang ini ada banyak sekali orang yang berolahraga di gym. Bahkan aktivitas olahraga di gym dianggap sedang menjadi tren. Jadi tidak heran jika banyak produk perlengkapan gym yang beredar di luar sana.
Namun pastikan kamu tidak berolahraga hanya karena tren. Jangan hanya mengikuti kebutuhan gaya tapi pastikan barang-barang yang kamu gunakan memang dipakai karena fungsi dan kualitasnya bagus.
Untuk rutin nge-gym dengan nyaman, kamu bisa membeli perlengkapan berkualitas dan melakukan belanja yang sudah disebutkan. Agar lebih nyaman berbelanja perlengkapan gym, maka kamu bisa menggunakan kartu kredit online.
Bicara tentang hal ini, Kartu Kredit Digital digibank adalah rekomendasi tepat untukmu. Kartu kredit digital pertama di Indonesia ini bisa membantumu melakukan segala macam transaksi.
Tidak perlu ragu untuk coba Kartu Kredit Digital digibank, karena kartu kredit online ini menawarkan beragam keuntungan dan kemudahan untukmu. Kamu bisa apply kartu kredit gampang dengan approval 60 detik.
Tidak hanya itu, kamu dapat mengubah transaksi menjadi cicilan hingga 60 bulan, kapan dan di mana saja melalui Aplikasi digibank by DBS.
Tentang kartu kredit, tersedia 2 jenis yang akan kamu terima, yakni digital dan fisik. Kartu Kredit Digital bisa langsung digunakan setelah verifikasi sukses dan Kartu Kredit Fisik bernomor berbeda dapat diterima selambat-lambatnya 14 hari kerja.
Ayo langsung apply kartu kredit online dari digibank by DBS ini! Segera nikmati berbagai kemudahan transaksinya dan belanja berbagai perlengkapan gym sesuai kebutuhanmu! Informasi lebih lanjut tentang Kartu Kredit Digital digibank, klik dbs.id!
Editor: Rizqa Leony Putri