Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : HUT ke-36 MNC Group, MNC Peduli Perbaiki Kantor SDN Babakan Kencana
Advertisement . Scroll to see content

Pemeriksaan Kesehatan untuk Perempuan yang Digelar MNC Peduli Dapat Apresiasi

Kamis, 21 Desember 2023 - 11:45:00 WIB
Pemeriksaan Kesehatan untuk Perempuan yang Digelar MNC Peduli Dapat Apresiasi
Pemeriksaan Kesehatan untuk Perempuan yang Digelar MNC Peduli Dapat Apresiasi (Foto: Selvianus)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat, dr Risma Sari mengapresiasi program MNC Peduli terkait pemeriksaan kesehatan untuk perempuan. 

Risma menjabarkan pemeriksaan screening yang dilakukan di iNews Tower itu mencakup beberapa pemeriksaan mulai dari penyakit TB hingga jiwa. 

"Pemeriksaan screening kepada pegawai di MNC ini terdaftar sekitar 127 orang, pemeriksaan screening mencakup beberapa penyakit, ada TBC, penyakit tidak menular terus screening jiwa terkait dengan kewanitaan," kata Risma. 

Tak hanya screening, Risma menekankan program pemeriksaan kesehatan harus terus digalakkan. Bukan hanya untuk pekerja, tapi masyarakat umum berusia remaja hingga usia lanjut. 

"Artinya screening HCA Serviks dan HCA payudara ini sangat penting untuk seluruh pengawai bukan hanya pengawai, tetapi seluruh masyarakat sudah dewasa mulai dari 15 tahun sampai usia lanjut," katanya. 

Risma lebih lanjut menerangkan, adanya program pemeriksaan kesehatan bagi pekerja, tentunya mendukung gerakan pekerja perempuan sehat produktif.

Kesehatan perempuan tinggi bakal menunjang kinerja bagi pekerja. Untuk selalu survive ditengah tekanan didalam dunia pekerjaan maupun kehidupan pribadinya.

"Saat ini sudah berlangsung dan alhamdulillah mau membuat para pekerjanya selalu sehat dan kami berharap MNC punya gerakan pekerja perempuan sehat produktif," tuturnya. 

Di samping menggelar pemeriksaan kesehatan untuk perempuan secara gratis, sejauh ini MNC Peduli telah menggelar berbagai kegiatan pemeriksaan terhadap masyarakat umum. Salah satunya memberikan penyuluhan soal penambahan gizi dan makanan tambahan terhadap balita.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut