Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Daftar Nominasi Grammy Awards 2026, Ada Lagu Kpop Demon Hunter
Advertisement . Scroll to see content

3 Penyanyi Ini Raih Nominasi Grammy Awards 2020 Terbanyak, Salah Satunya Lizzo

Minggu, 26 Januari 2020 - 15:51:00 WIB
3 Penyanyi Ini Raih Nominasi Grammy Awards 2020 Terbanyak, Salah Satunya Lizzo
Lizzo menjadi salah satu penyanyi yang meraih nominasi Grammy Awards 2020 terbanyak. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Sebentar lagi acara penghargaan bergengsi bagi industri musik internasional Grammy Awards 2020 segera digelar. Ajang penghargaan tersebut berlangsung di Staples Center, Los Angeles, Amerika Serikat pada Minggu 26 Januari 2020 waktu setempat.

Seluruh nominasi telah diumumkan pada November silam, dan beberapa penyanyi disebut-sebut meraih nominasi terbanyak. Beberapa di antaranya adalah kategori-kategori penting seperti Album of the Year dan Song of the Year.

Siapa saja penyanyi dunia yang borong nominasi Grammy Awards 2020? Simak informasinya seperti dirangkum iNews.id, Minggu (26/1/2020).

1. Lizzo

Di urutan pertama, tentu saja ada Lizzo. Dia adalah penyanyi sekaligus rapper yang terkenal berkat lagu-lagunya seperti Juice, Boys, dan Good As Hell.

Lizzo berhasil meraih delapan kategori di antaranya Record Of The Year, Album Of The Year, Song Of The Year, Best New Artist, Best Pop Solo Performance, Best R&B Performance, Best Traditional Performance dan Best Urban Contemporary Album.

2. Billie Eilish

Selanjutnya ada penyanyi muda Billie Eilish yang mendominasi nominasi Grammy Awards 2020. Pelantun lagu 'Bad Guy' tersebut berhasil meraih enam nominasi Grammy yang hampir semuanya berada di kategori utama. Di antaranya saja Record Of The Year, Album Of The Year, Song Of The Year, Best New Artist, Best Pop Solo Performance, dan Best Pop Vocal Album.

3. Lil Nas X

Sama halnya dengan Billie, Lil Nas X juga berhasil mengumpulkan enam nominasi Grammy Awards 2020. Nominasi yang diraih oleh pemilik album '7' ini di antaranya Record Of The Year, Album Of The Year, Best New Artist, Best Pop Duo/Group Performance, Best Rap/Song Performance, dan Best Music Video.

Siapa yang akan membawa pulang trofi paling banyak di Grammy Awards 2020? Ikuti terus beritanya di iNews.id.

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut