Album Teranyar Rich Brian, The Sailor Resmi Rilis
NEW YORK, iNews.id - Setelah melepas serangkaian single dan teaser, Rich Brian akhirnya melepas album kedua yang berjudul The Sailor. Album dirilis tepat hari ini, Jumat 26 Juli 2019 serentak di seluruh dunia.
Kabar The Sailor telah rilis diumumkannya di akun Instagramnya beberapa jam yang lalu.
"THE SAILOR” IS OUT NOW EVERYWHERE. LETS SAIL AWAY TOGETHER," tulisnya seperti dikutip dari akun Instagramnya.
The Sailor berisikan 12 lagu termasuk single Yellow dan Kids yang keluar terlebih dulu. Menjelang perilisan, rapper kelahiran Jakarta ini juga sempat mengunggah bocoran daftar lagu album ini.
Tak bernyanyi sendiri, pria yang memiliki nama asli Brian Imanuel ini juga berkolaborasi dengan beberapa artis dunia. Brian menggaet Bekon, Joji serta rapper legendaris yang tergabung di Wu Tang Clan, RZA.
Berbarengan dengan The Sailor rilis, Rich Brian juga melepas dua video klip berjudul Rapapapa dan 100 Degress. Tercatat empat single telah dikeluarkan oleh Rich Brian dan mendapat respon yang sangat bagus.
Editor: Adhityo Fajar