Dream Theater Teken Kerja Sama Rekaman dengan Sony Music Jerman
JAKARTA, iNews.id - Dream Theater dengan bangga mengumumkan telah menandatangani kontrak kerja sama dengan label rekaman progresif metal terkemuka di Jerman, yakni InsideOut Music dibawah naungan Sony Music Entertainment Germany untuk merilis album studio ke-14.
Rencananya grup band progresif metal yang terdiri dari John Petrucci (gitar), John Myung (bas), Jordan Rudess (kibor), James Labrie (vokal) dan Mike Mangini (drum) akan mulai menggarap album barunya itu pada Mei tahun depan.
“Kami akan istirahat, setelah berada di jalan selama dua tahun. Dan kemudian kami akan masuk ke studio dan membuat album baru sekitar bulan Mei,” kata Jordan Rudess seperti dilansir iNews.id dari blabbermouth.net, Selasa (12/12/2017).
Mereka mengaku bersemangat menandatangani kontrak dengan InsideOut Music. Kerja sama tersebut diyakini akan menjadi pengalaman luar biasa bagi Dream Theater.
Bahkan personil band ini mengaku, telah mengenal dan bersahabat baik cukup lama dengan pendiri InsideOut Music Thomas Waber.
“Kami telah mengenal Thomas Waber sudah cukup lama dan sangat senang pada akhirnya mendapatkan kesempatan untuk bekerja sama. Thomas antusias memandang positif masa depan Dream Theater. Dan kami yakin menjadi bagian keluarga InsideOut Music, akan menjadi pengalaman kreatif dan profesional yang luar biasa bagi kita semua,” tutur Band ini.
Thomas menambahkan persahabatan antara keduanya telah terjalin hampir 25 tahun. Pihaknya bahkan telah mengikuti band ini sejak tur Eropa pada tahun 1993 dan telah banyak sejarah yang mereka lalui.
“Perasahabatan antara Dream Theater dengan kami telah menciptakan sejarah panjang. Dan pada akhirnya kami bekerja sama. Saya tidak sabar memulai,” kata Thomas Waber.
CFO & Senior Vice President Business Strategy Division Sony Music Entertainment Germany, Philipp von Esebeck mengatakan, kerja sama dengan Dream Theater merupakan kerja sama penting untuk mendukung dan mengembangan label InsideOut Music.
“Kami juga sangat senang dengan Sony Music menyambut Dream Theater ke daftar artis papan atas kami,” tandas dia.
Seperti diketahui, Dream Theater telah berkibar di industri musik dunia selama 30 tahun dan telah menjual lebih dari 8 juta album. Dream Theater tahun lalu juga sukses merilis album terbaru dengan konsep musik ambisiusnya bertajuk ‘The Asthonishing’ di bawah label Roadrunner Records. Tidak hanya itu saja, band progresif metal yang pernah masuk nominasi Grammy Awards ini juga telah berhasil menyelesaikan tur 25 tahun album ‘Images, Words & Beyond’ selama 15 bulan di seluruh dunia.
Di mulai sejak Februari 2017, band ini telah bermain di Eropa, Jepang, Australia, India, Asia Tenggara termasuk di Yogyakarta, di Timur Tengah dan baru saja menyelesaikan tur di Amerika Utara.
Gitaris Dream Theater John Petrucci mengisyaratkan bahwa album barunya nanti akan diilhami dari tur 15 bulan album ‘Images, Words & Beyond’.
Editor: Ranto Rajagukguk