Kunci Sukses di Industri Musik, Ini Pesan Para Musisi untuk Maria
JAKARTA, iNews.id – Maria Simorangkir sukses menjadi idola baru di Indonesia. Selain Anggun Cipta Sasmi, pesan khusus pun diberikan musisi lainnya kepada Maria. Siapa sajakah?
Kemenangan Maria Simorangkir membuat banyak pihak senang dan mengapresiasi perjuangan kontestan termuda di Indonesian Idol 2018 tersebut. Usia Maria saat ini memang masih 16 tahun.
Perjalanan Maria memang tidak berhenti di sini, ada jalan panjang yang harus ditempuhnya di industri musik. Sederet pesan khusus pun diberikan kepada Maria agar semakin sukses ke depannya.
"Bukan cuma kualitas suara dan profesionalitas di industri musik, tetapi juga menjaga attitude yang paling baik," kata Anggun lewat sambungan telepon saat berlangsung babak Result & Reunion Show Indonesian Idol 2018, Ecovention Ancol, Jakarta, Senin 23 April 2018.
Sependapat dengan Anggun, Runner-Up Indonesian Idol 2014 Husein Alatas juga mengingatkan kepada Maria untuk menjaga attitude.
“Sang pemenang harus menjaga attitude. Skill without attitude is nothing,” kata Husein kepada iNews.id, Selasa (24/4/2018).
Husein merasakan betul setelah dari Indonesian Idol harus terus berkarya dengan baik. Itulah tantangan sesungguhnya ketika berkompetisi di industri musik Tanah Air.
“Jangan cepat puas, selalu dekat dengan fans club sampai kapan pun. Lalu, jadilah musisi yang komunikatif dan produktif,” katanya.
Kemudian ada Yuka Tamada, kontestan Indonesian Idol 2014 yang masuk posisi empat besar juga memberikan pesan kepada Maria.
“Tips yang bisa aku kasih, mungkin sama dikasih senior-senior aku di Indonesian Idol juga. Stay humble and down to earth,” ucapnya.
Editor: Tuty Ocktaviany