Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Jisoo BLACKPINK Tulis Bahasa Indonesia di Postingan Instagram, Fans Histeris!
Advertisement . Scroll to see content

Luar Biasa! Celine Dion Posting Ulang Penampilan Anjelia Dom Indonesian Idol 2025

Selasa, 18 Februari 2025 - 09:30:00 WIB
Luar Biasa! Celine Dion Posting Ulang Penampilan Anjelia Dom Indonesian Idol 2025
Celine Dion memberi apresiasi untuk penampilan Anjelia Dom di Spektakuler Show 4 Indonesian Idol 2025. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Penyanyi Celine Dion mengapresiasi penampilan Anjelia Dom di panggung Spektakuler Show 4 Indonesian Idol 2025

Anjelia Dom membawakan lagu My Heart Will Go On. Lagu yang sudah sangat melekat dengan Celine Dion. 

Apresiasi diperlihatkan Celine Dion di Instagram pribadinya, @celinedion. Di postingan itu, penyanyi legendaris dunia tersebut membagikan ulang unggahan akun resmi Indonesian Idol, @indonesianidolid.

Celine Dion mengunggah ulang postingan Indonesia Idol yang memperlihatkan penampilan Anjelia Dom membawakan lagu My Heart Will Go On. (Foto: Instagram)
Celine Dion mengunggah ulang postingan Indonesia Idol yang memperlihatkan penampilan Anjelia Dom membawakan lagu My Heart Will Go On. (Foto: Instagram)

Di sisi lain, pujian datang juga dari Maia Estianty untuk Anjelia Dom. Menurut Maia, apa yang disuguhkan Anjelia Senin malam, 17 Februari 2025, menjadi salah satu yang terbaik di panggung Spektakuler Show Indonesian Idol 2025. 

"Kamu salah satu peserta yang terbaik," kata Maia Estianty. 

Bisa dijelaskan dari video yang diunggah, Anjelia memberi sentuhan berbeda pada lagu ikonik dari film Titanic tersebut. Improvisasi yang disuguhkan Anjelia berhasil membuat lagu ini semakin indah. Tidak heran kalau Celine Dion mengapresiasi hal itu. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut