Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Seunghan Debut Penyanyi Solo 2025, Fans RIIZE Tak Beri Restu!
Advertisement . Scroll to see content

Pecah! Penampilan RIIZE Bikin Penonton ITA 2023 Histeris

Senin, 25 September 2023 - 23:39:00 WIB
Pecah! Penampilan RIIZE Bikin Penonton ITA 2023 Histeris
RIIZE ramaikan panggung ITA 2023, penonton histeris. (Foto: iNews/M Fadli R)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id  - Boyband asal Korea Selatan, RIIZE, turut meramaikan ajang penghargaan tahunan Indonesian Television Awards (ITA) 2023. Penampilannya pun berhasil membuat para penonton di lokasi, Studio RCTI+, Kebon Jeruk, Jakarta, histeris.

Performance RIIZE memang sudah dinantikan oleh para penggemar di Indonesia. Hal ini sudah terlihat dari antrean masuk Studio RCTI+ MNC Studios sebelum acara dimulai.

Terlihat mereka membawa lamp stick berwarna merah sebagai tanda bahwa mereka penggemar RIIZE. Bahkan, sebelum muncul ke atas panggung sorak sorai para penggemar terdengar mengisi seluruh ruangan Studio RCTI+.

RIIZE sendiri digawangi oleh Eunseok, Wonbin, Anton, Sohee, Seunghan, Seungchan, dan Shotaro. Sebelumnya, mereka mengaku terhormat bisa mengisi acara ITA 2023.

"Sohee....." teriak penggemar RIIZE sambil memamerkan foto Sohee. Itu menandakan bahwa boyband tersebut sangat dinantikan kehadirannya di Indonesia.

RIIZE membawakan lagi berjudul Memories yang membuat para penonton ikut bernyanyi bersama. Tak jarang teriakan histeris penontom terdengar di tengah-tengah penampilan para personel RIIZE.

"Belum puas, tiga jam maunya RIIZE semua," teriak penggemar antusias.

Editor: Siska Permata Sari

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut