Rekam Single Janji, Ghea Indrawari Bernyanyi Tanpa Vocal Director
JAKARTA, iNews.id - Ghea Indrawari diajak Lyla untuk featuring di single Janji. Kolaborasi ini menghasilkan sebuah lagu yang manis dan membuat pendengarnya baper.
Banyak keseruan saat Ghea ditawarin untuk bernyanyi di single ini. Bahkan saat take vocal, penyanyi asal Singkawang ini diminta secara dadakan setelah mendengarkan demo sebelumnya
"Itu benar-benar dadakan, Ghea diminta untuk take vokal, kebetulan jadwal kosong ya sudah berangkat ke Bandung, seru banget sih," ujar Ghea saat berkunjung ke iNews.id di iNews Center, Jakarta, Rabu (14/8/2019).

Untuk mendapatkan karakter yang pas sesuai dengan lagu, Ghea sering meminta masukan pada personel Lyla. Di sini dia juga mendapat pengalaman baru take vocal tanpa vocal director.
"Karena Ghea sudah dengerin lagunya sudah lama jadinya sudah siap untuk take vokal. Beberapa kali minta masukan untuk vokal, ini enaknya nadanya kayak gini atau gitu. Ini pertama kalinya aku recording tanpa vocal dirctor," ujarnya.