Rimar Raih 5 Standing Ovation Kolaborasi dengan Weird Genius, Maia Estianty: Pecah Banget!
JAKARTA, iNews.id - Penampilan Rimar di Top 4 Indonesian Idol Special Season kembali menuai pujian dan standing ovation. Malam ini, dara 24 tahun tersebut berkolaborasi dengan grup musik EDM Weird Genius dan membawakan lagu ‘Dia’ dari Maliq & D'Essentials.
Gaya bernyanyi Rimar yang energik dan powerful, dipadu dengan musik EDM yang dimainkan oleh Weird Genius, membuat para juri bergoyang. Usai memberikan penampilannya, Rimar juga menuai lima standing ovation dari semua juri.
“Pecah banget, Rimar!” kata Maia Estianty seperti dikutip dari acara Top 4 Indonesian Idol Special Season di RCTI, Senin (22/3/2021).
Pujian spontan juga diungkap Anang Hermansyah. “Gila! Ini sedap banget!” ujar suami Ashanty itu.
Ari Lasso bahkan menyebut penampilan Rimar merupakan yang terbaik malam ini. “Rimar, malam ini kamu teruji bisa menaklukkan semua genre musik. Kamu harus ada di Grand Final,” kata Ari Lasso.
Komentar serupa juga diucapkan Maia dan Rossa. “Rimar ini harus ada di Grand Final pokoknya!” Kata Maia.
Tak hanya para juri, salah satu member Weird Genius, Reza Oktovian atau terkenal dengan nama Reza Arap, juga ikut memuji penampilan Rimar.
“Keren banget, Rimar keren banget. Gila gue bingung banget,” ujarnya.
Sementara itu, Rimar merasa terasa tidak menyangka bisa berkolaborasi dengan grup musik yang biasa dia lihat di televisi. “Indonesian Idol memang luar biasa bisa memberikan kesempatan seperti ini,” kata Rimar.
Editor: Dyah Ayu Pamela