Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Apakah Boleh Ada Jeda saat Ijab Kabul? Begini Kata Ulama
Advertisement . Scroll to see content

6 Rukun Haji yang Wajib Diketahui Para Jemaah agar Ibadahnya Sah

Selasa, 13 Juni 2023 - 16:13:00 WIB
6 Rukun Haji yang Wajib Diketahui Para Jemaah agar Ibadahnya Sah
Rukun haji (freepik)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Rukun haji harus dipenuhi setiap jemaah agar ibadahnya sah di hadapan Allah SWT. Dalam pelaksanaan ibadah haji, terdapat syarat, rukun, dan wajib haji.

Syarat haji mengacu kepada kondisi yang harus dimiliki seseorang yang akan menunaikan ibadah haji, yaitu beragama Islam, baligh (dewasa), aqil (berakal sehat), merdeka (bukan hamba sahaya), dan memiliki kemampuan (istitha’ah).

Kemampuan yang dimaksud adalah mampu dalam aspek jasmani, rohani, ekonomi, dan keamanan. Kemudian, rukun haji dan wajib haji adalah rangkaian amalan yang harus dilakukan dalam ibadah haji.

Bedanya, amalan wajib haji jika ditinggalkan salah satunya karena udzur syar'i tidak membuat ibadah haji seseorang menjadi tidak sah, namun ia harus membayar dam. Sedangkan jika seseorang meninggalkan salah satu rukun haji, maka ia tidak bisa menggantinya dengan amalan lain, termasuk dam sekali pun

Selain itu, akan membuat ibadah hajinya tidak sah. Dengan kata lain, seluruh rukun haji harus dilaksanakan oleh jemaah haji agar hajinya sah. Adapun yang termasuk rukun haji adalah ihram (niat), wukuf di Arafah, tawaf ifadah, sa’i, cukur, dan tertib. Berikut ini penjelasan lengkap rukun haji.

Rukun Haji Ada 6 Apa Saja?

  • 1. Ihram

Kata ihram berarti mengharamkan. Dalam konteks haji dan umrah, ihram menurut istilah bermakna niat masuk (mengerjakan) ibadah haji atau umrah dengan mengharamkan hal-hal yang dilarang selama berihram. Ketika mengucapkan niat ihram haji atau umrah, maka seseorang telah memulai untuk melaksanakan ibadah haji atau umrah dan terikat pada ketentuan selama berihram.
  
Jemaah haji disunahkan untuk melakukan beberapa hal sebelum berihram. Sunah ihram tersebut adalah, mandi; memakai wangi-wangian pada tubuhnya; memotong kuku dan merapikan jenggot, rambut ketiak, dan rambut kemaluan; memakai kain ihram yang berwarna putih; salat sunnah ihram dua rakaat.

Kain ihram yang digunakan jemaah pria terdiri dari dua helai kain tanpa jahitan. Satu kain disarungkan untuk menutup bagian bawah tubuh mulai dari pusar hingga lutut. Satu kain lagi diselendangkan dan menutup kedua bahu.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut