Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Doa dan Dzikir Setelah Sholat Tahajud untuk Memohon Ampunan dan Rahmat
Advertisement . Scroll to see content

Tata Cara Sholat Tahajud Perempuan: Niat, Doa, Jumlah Rakaat, dan Waktu Pelaksanaan

Sabtu, 14 Oktober 2023 - 19:08:00 WIB
Tata Cara Sholat Tahajud Perempuan: Niat, Doa, Jumlah Rakaat, dan Waktu Pelaksanaan
Tata cara sholat Tahajud perempuan (Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Tata cara sholat Tahajud perempuan dan laki-laki sebenarnya tidak berbeda jauh. Kedua gender sama-sama memulai sholat tersebut dengan niat dan takbiratul ihram serta mengakhirinya dengan salam.

Baik perempuan dan laki-laki juga diharuskan memenuhi syarat wajib dan syarat sah sholat untuk dapat mengerjakan sholat Tahajud. Tata cara sholat patut dipelajari karena memiliki berbagai keutamaan.

Allah SWT bahkan telah menganjurkan melaksanakan sholat Tahajud, seperti dalam firman-Nya:

وَمِنَ اللَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهِ نَافِلَةً لَّكَ عَسَى أَن يَبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَّحْمُودًا    

Artinya: Dan pada sebagian malam hari bertahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu: mudah-mudahan Tuhanmu mengangkatmu ke tempat yang terpuji. (QS. Al-Isra': 79).

Tata Cara Sholat Tahajud Perempuan

Berikut ini adalah tata cara sholat Tahajud 2 rakaat yang dikerjakan sendiri.

  1. Niat.
    2. Takbiratul ihram.
    3. Membaca doa iftitah.
    4. Membaca surat Al Fatihah.
    5. Membaca surat-surat pendek.
    6. Ruku’.
    7. I’tidal.
    8. Sujud.
    9. Duduk di antara dua sujud.
    10. Sujud.
    11. Beridiri menunaikan rakaat kedua.
    12. Membaca surat Al Fatihah.
    13. Membaca surat-surat pendek.
    14. Ruku’.
    15. I’tidal.
    16. Sujud.
    17. Duduk di antara dua sujud.
    18. Sujud.
    19. Tahiyyat akhir.
    20. Salam.

Niat Sholat Tahajud

Adapun bacaan niat sholat Tahajud 2 rakaat sendirian adalah sebagai berikut.

اُصَلِّى سُنَّةً التَّهَجُّدِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ ِللهِ تَعَالَى  

Usholli sunnatat tahajjudi rak‘ataini lillaahi ta‘aala.

Artinya: Aku menyengaja sholat sunnah tahajud dua rakaat menghadap kiblat karena Allah SWT.

Jumlah Rakaat Sholat Tahajud

Sholat Tahajud dikerjakan paling sedikit dengan dua rakaat. Sedangkan jumlah rakaat maksimalnya tidak terbatas.

Rasulullah SAW bersabda, “Shalat malam itu, dua-dua.” (HR Ahmad, Bukhari dan Muslim).
Waktu pelaksanaan sholat Tahajud

Sholat Tahajud dikerjakan pada malam hari setelah seorang muslim tidur sampai memasuki waktu subuh. Maka jika di malam hari orang tersebut belum tidur, sholat Tahajud belum bisa dilakukan. 

Allah SWT berfirman: 

يَا أَيُّهَا الْمُزَّمِّلُ قُمِ اللَّيْلَ إِلاَّ قَلِيلاً  نِصْفَهُ أَوِ انقُصْ مِنْهُ قَلِيلاً

.
Artinya: Wahai orang yang berselimut, bangunlah (untuk shalat) pada malam hari kecuali sedikit, yaitu setengahnya atau kurang dari itu sedikit (QS. Al-Muzzammil : 1-3).

Akan tetapi, waktu paling utama untuk mengerjakan sholat tahajud adalah di sepertiga malam. Sepertiga malam sendiri berada pada pukul 1 dini hari hingga sebelum masuk waktu subuh.

Doa setelah sholat Tahajud

Usai mengerjakan sholat Tahajud, umat muslim dianjurkan untuk memperbanyak dzikir dan membaca doa. Adapun doa yang bisa dilantunkan adalah sebagai berikut.

 اَللّهُمَّ لَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ نُوْرُ السَّمَاوَاتِ وَاْلأَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ، وَلَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ قَيِّمُ السَّمَاوَاتِ وَاْلأَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ، وَلَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ رَبُّ السَّمَاوَاتِ وَاْلأَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ، أَنْتَ الْحَقُّ، وَوَعْدُكَ الْحَقُّ، وَقَوْلُكَ الْحَقُّ، وَلِقَاؤُكَ الْحَقُّ، وَالْجَنَّةُ حَقٌّ، وَالنَّارُ حَقٌّ، وَالسَّاعَةُ حَقٌّ،

اَللّهُمَّ لَكَ أَسْلَمْتُ، وَبِكَ آمَنْتُ، وَعَلَيْكَ تَوَكَّلْتُ، وَإِلَيْكَ أَنَبْتُ، وَبِكَ خَاصَمْتُ، وَإِلَيْكَ حَاكَمْتُ. فَاغْفِرْ لِيْ مَا قَدَّمْتُ وَمَا أَخَّرْتُ، وَمَا أَسْرَرْتُ وَمَا أَعْلَنْتُ، أَنْتَ الْمُقَدِّمُ وَأَنْتَ الْمُؤَخِّرُ، أَنْتَ إِلٰهِيْ لاَ إِلٰهَ إِلاَّ أَنْتَ

“Ya Allah, hanya milik-Mu segala puji, Engkau cahaya langit dan bumi serta siapa saja yang ada di sana. Hanya milikMu segala puji, Engkau yang mengatur langit dan bumi serta siapa saja yang ada di sana. Hanya milikMu segala puji, Engkau pencipta langit dan bumi serta siapa saja yang ada di sana. Engkau Maha benar, janji-Mu benar, firman-Mu benar, pertemuan dengan-Mu benar. Surga itu benar, neraka itu benar, dan kiamat itu benar. Ya Allah, hanya kepada-Mu aku pasrah diri, hanya kepada-Mu aku beriman, hanya kepada-Mu aku bertawakkal, hanya kepada-Mu aku bertaubat, hanya dengan petunjuk-Mu aku berdebat, hanya kepada-Mu aku memohon keputusan, karena itu, ampunilah aku atas dosaku yang telah lewat dan yang akan datang, yang kulakukan sembunyi-sembunyi maupun yang kulakukan terang-terangan. Engkau yang paling awal dan yang paling akhir. Engkau Tuhanku. Tiada tuhan yang berhak disembah kecuali Engkau.” (HR. Ahmad 2710, Muslim 769, Ibn Majah 1355).

Demikian tata cara sholat tahajud perempuan. Semoga bermanfaat.

Editor: Komaruddin Bagja

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut