Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Tata Cara Tayamum Lengkap dengan Syarat, Niat, Tata Cara dan Doa Setelahnya
Advertisement . Scroll to see content

Tata Cara Tayamum di Pesawat yang Wajib Diketahui Muslim

Kamis, 26 Desember 2024 - 11:49:00 WIB
Tata Cara Tayamum di Pesawat yang Wajib Diketahui Muslim
Tata cara tayamum di pesawat (Foto: Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Tata cara tayamum di pesawat jadi informasi yang patut diketahui oleh setiap umat Muslim. Terlebih tayamum merupakan salah satu cara mensucikan diri sebelum menunaikan ibadah sholat. 


Dalam fiqih thaharah, tayamum dilakukan sebagai pengganti wudhu. Adapun, secara bahasa tayamum berasal dari kata yumma-yamman yang artinya “bermaksud” atau “menyengaja”. 


Sedangkan menurut istilah, tayamum artinya mengusap debu yang suci ke wajah menggunakan kedua tangan. Media yang digunakan untuk bertayamum adalah tanah yang suci atau debu. 


Di pesawat sendiri, tayamum bisa dilakukan dengan menepukkan tangan ke dinding pesawat ataupun sandaran kursi. Kemudian melaksanakan sholat dengan duduk. 


Agar tayamum dikatakan sah, umat Muslim harus memahami tata cara tayamum di pesawat


Lantas, bagaimana caranya? Berikut iNews..id akan berikan informasinya melansir buku Peta Perjalanan Haji dan Umrah Edisi Revisi oleh Agus Arifin (2013). Kamis (26/12/2024). 


Tata Cara Tayamum di Pesawat

1. Tepuk atau tempelkan kedua telapak tangan ke kursi depan, dinding, atau jendela pesawat. Kemudian, tiup kotoran yang menempel di telapak tangan sambil membaca niat tayamum.


2. Sapukan debu secara merata dari ujung rambut (di atas kening) sampai ke dagu, lalu dari telinga sebelah kanan ke sebelah kiri.


3. Tempelkan lagi kedua telapak tangan pada dinding atau kursi depan pesawat. Usahakan cari area yang belum disentuh sebelumnya.


4. Sapukan debu ke tangan kanan hingga siku menggunakan telapak tangan kiri. Lakukan hal yang sama untuk tangan kiri.


Hal-hal yang Menyebabkan Tayamum

Menurut buku Syarah Fathal Qarib Diskursus Ubudiyah Jilid Satu terbitan Mahad Al-Jamiah Al-Aly UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, penyebab seseorang melakukan tayamum di antaranya: 


1. Tidak ada air, baik secara faktual (hissi) maupun secara hukum (syar'i).


2. Jauhnya air dari orang yang bertayamum.


3. Uzur menggunakan air, baik secara faktual maupun secara hukum.


4. Cuaca yang sangat dingin.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut