3 Fakta Menarik Marini Artis Cantik Keturunan Keluarga Sultan Surakarta, Bermain di 25 Film Indonesia
JAKARTA, iNews.id - Kanjeng Raden Ayu Soemarini Soerjosoemarno atau yang akrab disapa Marini Soerjosoemarno merupakan seorang penyanyi dan artis senior Tanah Air. Kakak dari tokoh pendiri Pemuda Pancasila, Japto Soelistyo Soerjosoemarno, ini merupakan keturunan Jawa dan Belanda.
Berasal dari keluarga kesultanan di Keraton Mangkunegaran, Surakarta, Marini mulai terjun ke dunia hiburan sejak 1970-an. Awalnya dia bergabung dengan grup musik The Steps dan sempat melanglang buana hingga ke beberapa kota besar di Asia, sebut saja Singapura, Kuala Lumpur, Tokyo, dan Hongkong.
Tidak hanya sebagai penyanyi, karier Marini juga bersinar di dunia film. Penasaran dengan fakta-fakta menarik dalam hidup Marini, berikut rangkumannya yang dilansir dari berbagai sumber media sosial, Senin (23/8/2021):
1. Raih penghargaan film
Pada 1975, Marini didapuk untuk bermain dalam film berjudul Cinta arahan rumah produksi Internasional Aries Angkasa Film dan Insantra Film. Melalui film pertamanya tersebut, Marini sanggup menuai prestasi lewat Twin Lion Award di Pusan, Korea Selatan. Kemudian pada 1979, perempuan yang kini berusia 73 tahun ini juga sempat bermain dalam film berjudul Anna Maria. Berkat perannya sebagai Anna Maria Larasati, namanya masuk sebagai nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik dalam ajang Festival Film Indonesia 1980. Tak berhenti sampai disitu, dia juga sempat memperoleh penghargaan Bintang Seniman dari Presiden Persatuan Seniman Malaysia, pada 2008.
2. Bermain di 25 film
Hingga saat ini, artis kelahiran Malang, Jawa Timur tersebut tercatat sudah bermain dalam 25 film. Terakhir, Marini diketahui bermain dalam film Selesai yang disutradarai oleh Tompi, dan berperan sebagai Sriwedari Hadisutedjo, ibu dari Broto (Gading Marten). Bukan hanya berkarier di dunia film, Marini juga sempat bermain dalam 20 judul sinetron yang tayang di televisi. Salah satu judul yang paling terkenal ialah Hidayah, dan Kun Anta 2.
3. Menikah empat kali
Terkait keluarga, Marini diketahui sempat menikah sampai empat kali. Selain pernah menikah dengan Tinton Soeprapto, ayah dari Ananda Mikola dan Moreno Soeprapto, dia juga pernah menikah dengan Didi Abdulkadir Hadju, dan melahirkan tiga orang anak, yakni Shelomita Diah, aktor Reuben Elishama Hadju, dan Ria Zhafarina Hadju yang merupakan istri dari Rayi 'RAN'. Marini juga diketahui pernah menikah dengan Idris Sardi, yang merupakan ayah kandung dari aktor Lukman Sardi. Dan terakhir, dia menikah dengan Burhan Nur Abdullah pada 2003 silam.
Editor: Elvira Anna