5 Artis Cantik yang Pernah Jadi Model Video Klip Padi Reborn, Ada Idolamu?
JAKARTA, iNews.id - Terkuak deretan artis cantik yang pernah jadi model video klip Padi Reborn. Popularitas para artis inilah yang juga menjadi salah satu faktor pendongkrak video klip yang dirilis.
Namun terlepas dari itu, Padi Reborn atau dulunya yang bernama Padi merupakan grup band papan atas tanah air. Sejumlah lagunya kerap mengisi chart musik Indonesia sejak tahun 90-an hingga 2000-an awal dan pertengahan.
Dengan popularitas yang demikian, Padi telah menyabet berbagai penghargaan bergengsi. Penghargaan tersebut antara lain AMI Award 2001 untuk kategori Best Album Pop Progressive (Sesuatu Yang Tertunda), MTV Asia Awards 2002 untuk kategori Favourite Artist Indonesia, dan masih banyak lagi.
Karenanya, tak heran jika Padi mampu menggaet beberapa artis ternama untuk membintangi video klip musiknya. Adapun sederet artis yang dimaksud adalah sebagau berikut.
Di awal tahun 2000-an, Sheila Marcia begitu dipuji karena kualitas aktingnya. Beberapa film hits yang pernah dibintanginya berjudul Ekskul, Hantu Jeruk Purut, Tentang Cinta, dan masih banyak lagi.
Sebelum terjun ke dunia peran, Sheila Marcia mengawali kariernya sebagai seorang model. Ia bahkan sempat dipercaya membintangi video klip musik milik Padi berjudul Jangan Datang Malam Ini dan berperan sebagai seorang perempuan yang berselingkuh dengan sesama jenis.
Pemilik nama lengkap Aquila Firrina Sinatrya ini merupakan aktris dan model yang kini menjadi istri Petra Sihombing. Sementara itu, ia pernah muncul sebagai model video klip milik Padi berjudul Ternyata Cinta.
Video klip yang dibintangi pemeran film Catatan Akhir Sekolah itu kini telah meraup lebih dari 7 juta views di channel YouTube Sony Music Entertainment Indonesia. Setelah ditelusuri, Firrina ternyata sudah sering tampil dalam sejumlah video klip musik milik grup band ternama Indonesia, seperti ADA Band dan Andra and the Backbone.
Pada tahun 2005, Padi sempat merilis sebuah lagu berjudul Siapa Gerangan Dirinya dalam album keempatnya. Sementara itu, artis cantik Joanna Alexandra adalah model video klip musiknya.
Dalam video klip tersebut, pemeran film The Tarix Jabrix 2 ini tampil bersama dengan Marcel Chandrawinata. Akan tetapi, Joanna Alexandra dikisahkan meninggal dunia di akhir video klip tersebut.
Ladya Cheryl begitu melejit saat memerankan tokoh Alya dalam film fenomenal Ada Apa Dengan Cinta. Selain berakting, ia juga kerap menjadi model video klip.
Lalu pada tahun 2001, Ladya Cheryl tampil dalam video klip milik Padi yang berjudul Kasih Tak Sampai. Hingga kini, video tersebut telah diputar lebih dari 9,8 juta kali di channel YouTube Sony Music Entertainment Indonesia.
Putri Patricia populer berkat beberapa sinetron yang dibintangi, antara lain Jinny Oh Jinny, Dewi Fortuna, Tersanjung, dan masih banyak lagi. Selain berakting, wajah cantik sang artis juga kerap menghiasi sejumlah iklan komersial di televisi.
Putri Patricia juga pernah menjadi model video klip musik berjudul Sesuatu yang Indah milik Padi. Ia terlihat sangat cantik dalam video klip tersebut.
Editor: Komaruddin Bagja