5 Fakta Menarik Atiek CB, Penyanyi Top Era 1980-an Mengaku Pernah Punya Masalah Mental
JAKARTA, iNews.id - Penikmat musik era 1980-an pasti masih mengingat Atiek CB. Penyanyi tersebut tenar dengan sejumlah single hits di masa itu. Di antaranya saja ada single Risau, Terserah Boy, Maafkan, dan masih banyak lagi.
Mulai bernyanyi sejak duduk di bangku SMP, Atiek masuk dapur rekaman pada 1980. Pada saat itu, dia mengerjakan album perdananya bertajuk Nusantaraku bersama pencipta lagu ternama A Riyanto.
Penyanyi asal Kediri ini lalu melejit saat merilis album Transisi di pada 1984. Di album itulah, pemilik nama asli Atiek Prasetyawati ini mulai memperkenalkan gaya ciri khasnya, yaitu selalu berkacamata hitam.
Penasaran dengan sosok Atiek CB? Berikut fakta-fakta menariknya, dirangkum dari berbagai sumber, Minggu (18/7/2021).
1. Anak band sejak SMP
Diketahui, nama Atiek CB diambil dari band-nya ketika dia masih menyanyi dari pentas ke pentas di waktu duduk di bangku SMP. Saat itu, dia selalu tampil bersama band-nya, CB band.
2. Identik dengan kacamata hitam
Ada cerita unik di balik penampilannya yang selalu mengenakan kacamata hitam. Hal itu berawal dari ketidaksengajaan, di mana Atiek tiba-tiba dipinjamkan kacamata oleh penyanyi Farid Hardja saat pemotretan cover album. Dari situ, dia kerap berkacamata hitam di setiap kesempatan.
3. Pernah menikah dengan Ronnie Sianturi
Di luar dari karier keartisannya, Atiek CB pernah menikah dengan personil Trio Libels, Ronny Sianturi. Saat itu, Ronny berusia 23 tahun dan Atiek 25 tahun. Keduanya menikah pada 1988, namun bercerai di tahun 1994.
4. Menikah lagi dan pindah kewarganegaraan
Atiek kemudian menikah lagi dengan seorang pria asing bernama Lawrence Smith. Keduanya menikah pada 1994. Sejak menikah, Atiek memutuskan tinggal di Amerika Serikat dan berpindah kewarganegaraan. Dari pernikahan itu, keduanya dikaruniai dua orang anak yakni Kyna Anne Smith dan Kendall Smith.
5. Mengaku punya masalah mental
Dalam wawancaranya dengan media pada 2019 silam, Atiek sempat mengatakan bahwa dia mengalami gangguan kesehatan mental sejak lama. Dia mengatakan, hal tersebut berasal dari keturunan, di mana ada anggota keluarganya yang menderita schizophrenia. Atiek mengakui, bahwa bernyanyi merupakan cara yang dilakoninya untuk merasa lebih baik.
Editor: Elvira Anna