5 Tahun Lebih Pacaran, Tasya Kamila dan Randi Bachtiar Resmi Tunangan
JAKARTA, iNews.id – Kabar bahagia datang dari penyanyi cantik Tasya Kamila. Hari ini dia resmi bertunangan dengan sang kekasih, Randi Bachtiar.
Tasya rupanya tidak ingin merahasiakan pertunangannya dengan Randi. Lewat akun Instagram miliknya, Tasya pun berbagi kebahagiaan dengan para penggemarnya.
”After 5.5 years together, we are now officially engaged. ☺ï¸â¤ï¸ðŸ’ #TasyaRandiJourney,” ucap @tasyakamila, Minggu (1/7/2018).
Kabar tersebut langsung mendapatkan reaksi positif dari penggemarnya. Mereka beramai-ramai memberikan likes dan ucapan kepada Rasya dan Randi.
“Congrass tasyaaa dan randyyyy. Lancarrrrrr smpe hari H @randibachtiar @tasyakamila,” kata @zputria_ami_cencen.
”Congrats Tasya syantiik.. smoga lancar & langgeng yaa.. Aamiin,” ucap @novasari9657.
“Kaaaaa tassss masyaa Allah congratsss yaa. So happy for both of you,” kata @_memeym.
Sementara itu, Bubah Alfian sebagai make-up artist acara pertunangan Tasya pun memberikan ucapan selamat kepadanya.
”Happy engagement adekkkk cantik @tasyakamila lancar2 yaa dek,” ucap @bubahalfian.
Netizen yang menjadi followers-nya pun ikut memberikan ucapan dan senang dengan kabar gembira tersebut. Bahkan, tidak sedikit yang memuji kecantikan Tasya berkat pulasan make-up Bubah.
”Y Allah.. cantikny kebangetan @tasyakamila,” kata @fa.fadia.
“Makeup nya bikin mata gak kedip ðŸ˜ðŸ˜ abang @bubahalfian the best lah pokoknya,” kata @hetex_hety.
“Make up nya bagus bingitsssss congrats tasya,” ujar @wiriadisastra19.
Editor: Tuty Ocktaviany