Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Al Ghazali Umumkan Kehamilan Alyssa Daguise, Maia Estianty Sambut Cucu Pertama
Advertisement . Scroll to see content

7 Artis Memilih Private Wedding, Nomor 6 Menikah di Usia 51 Tahun

Senin, 19 Juni 2023 - 20:20:00 WIB
7 Artis Memilih Private Wedding, Nomor 6 Menikah di Usia 51 Tahun
Artis yang memilih private wedding, Deddy Corbuzier (Foto: IG)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Terkuak deretan artis yang memilih private wedding. Alasannya beragam, mulai dari tak ingin terlalu dipublikasikan hingga adanya pandemi COVID-19.

Kendati demikian, pernikahan mereka tetap banjir doa dan dukungan dari penggemar dan rekan sesama artis. Sederet artis dan pasangannya ini juga sangat harmonis dan langgeng sampai sekarang.

Lantas, siapa saja artis yang memilih menggelar private wedding? Berikut ini adalah rangkumannya yang dilansir iNews.id dari berbagai sumber, Senin (19/6/2023).

Artis Memilih Private Wedding

1.Maia Estianty dan Irwan Mussry

Setelah 10 tahun menjanda, Maia Estianty kembali naik ke pelaminan dengan Irwan Mussry. Pernikahan tersebut digelar di Jepang secara tertutup pada 2018.

Terlihat ketiga putra Maia Estianty dari pernikahan sebelumnya, Al, El, dan Dul hadir. Kini, rumah tangga pasangan ini tampak selalu harmonis.

2.Tara Basro dan Daniel Adnan

Tara Basro hampir tidak pernah mengekspos kehidupan pribadinya di hadapan publik. Lalu pada 17 Juni 2020, ia menikah dengan Daniel Adnan.

Pernikahan yang digelar di Bandung tersebut berlangsung secara tertutup. Keduanya diduga bertemu pertama kali sejak terlibat dalam film Gundala.

3.Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa

Setelah bercerai dari Kalina Oktarani, Deddy Corbuzier diketahui menjalin hubungan asmara dengan Sabrina Chairunnisa. Keduanya pun berpacaran selama 9 tahun.

Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa akhirnya menikah pada 6 Juni 2022. Ia menolak untuk melakukan siaran langsung di TV karena ingin menggelar pernikahan secara private.

4.Hannah Al Rashid dan Nino Fernandez

Hannah Al Rashid dan Nino Fernandez diketahui telah bersahabat sejak lama. Namun karena merasa cocok, keduanya memutuskan untuk menikah.

Kabar pernikahan pasangan artis ini sempat mengejutkan publik, mengingat keduanya sangat tertutup perihal kehidupan pribadi. Kini, Hannah dan Nino menetap di London, Inggris.

5.Chicco Jerikho dan Putri Marino

Awalny, Chicco Jerikho dan Putri Marino dikabarkan tengah menjalin hubungan asmara. Namun tak butuh waktu lama, keduanya mantap melenggang ke pelaminan.

Pernikahan pasangan artis yang digelar secara tertutup ini terjadi di tahun 2018. Rumah tangga mereka semakin lengkap dengan hadirnya buah hati.

6.Donna Harun dan Alisyahrazad Hanafiah

Pada 2019 silam, Donna Harun sempat menghebohkan jagat maya dengan kabar pernikahannya. Ia diketahui naik ke pelaminan di usianya yang ke-51 tahun.

Saat itu, pernikahan ibunda Ricky Harun tersebut digelar secara tertutup di sebuah vila mewah yang ada di Bali. Sedangkan sosok suaminya yang bernama Alisyahrazad Hanafiah merupakan pengusaha tambang.

Walaupun terkesan diam-diam, pernikahan ini tetap banjir doa dan dukungan dari publik. Donna Harun bahkan disebut sangat menawan bak wanita berusia kepala 2 di hari pernikahannya.

7.Sherina Munaf dan Baskara Mahendra

Sherina Munaf dan Baskara Mahendra pertama kali bertemu di acara gala premiere film Bebas pada 2019 silam. Setelah merasa cocok, keduanya memutuskan untuk berpacaran pada awal 2020.

Hanya butuh beberapa bulan, Sherina Munaf dan Baskara Mahendra mantap untuk ke pelaminan. Pernikahan keduanya digelar tertutup pada saat itu karena bertepatan dengan adanya wabah COVID-19.

Itulah deretan artis yang memilih private wedding. Kisah mereka banyak menginspirasi penggemar untuk turut menggelar pernikahan secara tertutup.

Editor: Komaruddin Bagja

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut