6 Artis Indonesia yang Omsetnya Fantastis, Nomor 4 Honornya Rp300 Juta Sekali Tampil
JAKARTA, iNews.id – Deretan artis Indonesia yang omsetnya fantastis ini diketahui mematok bayaran yang cukup tinggi untuk sekali tampil. Tak hanya itu, para artis ini juga mendapatkan pundi-pundi uang dari ragam bisnis yang dikelola, selain memperoleh penghasilan dari panggung hiburan.
Menggarap bisnisnya dengan serius, para artis tersebut bahkan bisa memperoleh keuntungan hingga miliaran rupiah per bulan. Kesuksesan di industri hiburan sekaligus dunia bisnis inilah yang akhirnya membuat mereka termasuk ke dalam jajaran artis terkaya di Indonesia.
Lantas, siapa saja artis Indonesia yang omsetnya fantastis? Berikut ini daftar yang dirangkum iNews.id, Kamis (31/3/2022).
1. Agnez Mo

Debut sejak usianya masih 6 tahun, Agnez Mo kini menjadi salah satu artis Indonesia yang telah mendunia. Beberapa lagunya bahkan masuk ke dalam chart musik Hollywood. Berkat kerja kerasnya tersebut, Agnez Mo tak ragu mematok bayaran yang cukup fantastis, yakni sekitar Rp100 juta untuk sekali tampil di sebuah acara on air maupun off air.
Besarnya bayaran Agnez Mo di setiap penampilannya, maka tak heran jika dia menjadi artis terkaya di Indonesia. Total kekayaan pelantun tembang ‘Coke Bottle’ ini mencapai Rp452 miliar pada 2021. Tentu saja kekayaan Agnez Mo tersebut tak hanya didapatkannya dari panggung hiburan saja. Dia juga diketahui tengah mengelola beragam bisnis di bidang kuliner hingga parfum.
2. Raffi Ahmad

Saat menyebut nama Raffi Ahmad, semua orang pasti akan merujuk pada harta kekayaan yang dia miliki. Ya. Raffi Ahmad memang termasuk dalam jajaran artis Indonesia yang omsetnya fantastis dengan total kekayaan mencapai Rp 400 miliar pada 2021. Raffi Ahmad diketahui mematok bayaran sekitar Rp75 juta untuk sekali tampil di acara on air maupun off air. Tak hanya itu, ayah dua orang anak ini bahkan berhasil mengantongi hingga Rp 250 juta setiap kali mengiklankan suatu produk.
Pundi-pundi penghasilan Raffi Ahmad juga didapatkan dari gurita bisnis yang dia kelola bersama istrinya, Nagita Slavina. Mereka tercatat memiliki beragam bisnis di bidang kuliner, kosmetik, fashion, hingga furniture. RANS Entertainment yang bergerak di bidang media dan hiburan menjadi bisnisnya yang paling terkenal. Tak main-main, RANS Entertainment bahkan sanggup meraup penghasilan hingga Rp 8,77 miliar sampai Rp 140,87 miliar per tahun menurut perhitungan Social Blade.
3. Syahrini

Istri Reino Barack, Syahrini menempati posisi ketiga sebagai artis indonesia yang omsetnya fantastis. Total kekayaan pelantun tembang ‘Sesuatu’ ini tercatat mencapai Rp280 miliar pada 2021. Harta yang dia miliki tersebut berasal dari honornya sebagai seorang artis sekaligus keuntungan dari bisnis bersama saudara perempuannya.
Dalam sebuah acara talk show, Syahrini pernah menyebutkan jika dia menerima hingga Rp200 juta untuk sekali manggung. Perempuan kelahiran Sukabumi, Jawa Barat, 1 Agustus 1982 ini bahkan bisa mendapatkan tiga kali lipat dari honor tersebut jika diundang di sebuah acara private. Syahrini juga rutin menerima pendapatan lain dari endorsement produk maupun sebagai bintang iklan.
4. Inul Daratista

Dikenal sebagai biduan dangdut papan atas, wajah Inul Daratista memang kerap wara-wiri menghiasi layar kaca pemirsa di Indonesia. Tak tanggung-tanggung, Inul Daratista dapat memperoleh bayaran fantastis dari setiap penampilannya, yakni sekitar Rp100 juta sampai Rp300 juta. Pendapatannya yang sangat besar sebagai seorang artis tersebut juga diiringi dengan penghasilan dari bisnis yang dia kelola.Tak hanya bisnis karaoke, Inul Daratista juga bergelut di bidang properti, kecantikan, kuliner dan fashion untuk menambah pundi-pundi pendapatannya. Berkat kerja kerasnya tersebut, ibu satu orang anak ini berhasil mengumpulkan kekayaan hingga Rp300 miliar dan mengantarkannya dalam jajaran artis terkaya di Indonesia.
5. Krisdayanti

Mantan istri Anang Hermansyah ini diketahui merupakan artis Indonesia yang omsetnya fantastis. Total kekayaannya saja telah mencapai Rp270 miliar atau pada 2021. Sebagai diva pop Indonesia, tak heran jika Krisdayanti mematok bayaran yang cukup tinggi untuk sekali manggung. Dia mengaku mampu meraup Rp60 juta setiap kali tampil menyanyi atau hadir dalam sebuah acara on air dan off air.
Pendapatan Krisdayanti lainnya diperoleh dari endorsement yang dia lakukan di akun media sosial miliknya.
6. Ayu Ting Ting

Penyanyi cantik yang terkenal lewat lagu Alamat Palsu juga merupakan artis Indonesia yang omsetnya fantastis. Ayu Ting Ting tercatat memiliki total harta kekayaan hingga Rp200 miliar tahun lalu. Total kakayaan Ayu Ting Ting tersebut tak lepas dari banyaknya program televisi yang dia bintangi.
Tak hanya menyanyi, Ayu Ting Ting juga sering menerima tawaran menjadi presenter hingga komedian pada berbagai acara di stasiun TV Indonesia. Dalam sebuah wawancara, Ayu Ting Ting mengaku bahwa ia bisa memperoleh Rp100 juta hingga Rp200 juta untuk sekali tampil. Pendapatan lainnya dia peroleh dari bayaran endorsement atau menjadi bintang iklan suatu produk. Artis berusia 29 tahun ini diketahui juga menjalankan beragam bisnis, dari kuliner hingga fashion yang tentu saja dapat menambah pemasukannya.
Itulah daftar artis Indonesia yang omsetnya fantastis hingga didapuk jadi bagian orang terkaya di negeri ini.
Editor: Elvira Anna