Deretan Artis Remaja Indonesia Idola Baru Para Netizen, Nomor 3 Remaja Asal NTT Jadi Anak Angkat Presenter Kondang
JAKARTA, iNews.id - Meski terbilang baru terjun di dunia hiburanTanah Air, deretan artis remaja Indonesia idola para netizen ini berhasil mencuri perhatian. Kiprah mereka di dunia hiburan bisa dibilang tak kalah dengan artis senior.
Hal ini dibuktikan dengan banyaknya penggemar yang menyukai mereka. Pamor mereka bahkan ada yang mengalahkan para artis senior. Usia muda, tampan dan cantik menjadi kelebihan para artis remaja Indonesia ini.
1. Rey Bong

Artis remaja Indonesia idola para netizen salah satunya Rey Bong. Berkat penampilan kecenya di sinetron Dari Jendela SMP, kini remaja berusia 16 tahun ini jadi makin populer dan disukai netizen.
2. Kiesha Alvaro

Artis remaja Indonesia idola para netizen salah satunya Kiesha Alvaro. Tak dipungkiri pesona Pasha Ungu tampaknya menurun kepada Kiesha. Putra sulung Pasha Ungu dari pernikahan pertamanya ini menjadi idola baru. Dia memiliki kemampuan akting, nyanyi, dan berparas rupawan menjadi paket komplit untuk berkarier di dunia hiburan.
3. Betrand Peto

Artis remaja Indonesia idola para netizen salah satunya Betrand Peto. Dia adalah anak angkat Ruben Onsu yang sukses menjadi idola baru. Semenjak terjun ke dunia hiburan, kehidupan remaja yang akrab disapa Onyo ini selalu sukses mencuri perhatian.
Remaja bernama lengkap Bertrand Peto Putra Onsu ini lahir pada 14 Maret 2005 di Ruteng, Nusa Tenggara Timur (NTT). Sebelum diangkat oleh pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah nama asli Betrand Peto bernama Afonsius Toribio Tenkudi.
Bertrand Peto pertama kali muncul dan viral di media sosial saat masih berumur 13 tahun. Dia muncul dan viral di media sosial karena videonya melantunkan lagu berjudul Titip Rindu buat ayah karya Ebiet G. Ade. Kehadiran Betrand diakui Ruben adalah jawaban dari doanya selama ini. Pada 25 Juli 2019, Ruben Onsu mengumumkan Betrand Peto menjadi anak laki-lakinya.
“Jadi Betrand itu adalah anak dalam doa gue sebenarnya. Gue kepengin anak gue yang pertama itu sebenarnya laki-laki," kata Ruben Onsu di kanal YouTube Deddy Corbuzier, dilansir Senin (18/7/2022).
4. Alwi Assegaf

Alwi Assegaf aktor remaja yang dikenal memiliki banyak penggemar. Bukan karena ketampanannya, pemeran Raden Kian Santang dalam sinetron Raden Kian Santang ini juga memiliki pengetahuan agama yang dalam.
5. Sandrinna Michelle

Artis remaja Indonesia idola para netizen salah satunya Sandrinna Michelle. Artis cilik sinetron Dari Jendela SMP kini berhasil mengubah image-nya dari seorang artis cilik menjadi bintang remaja ternama. Memiliki wajah yang menawan tak heran jika Sandrinna Michelle menjadi idola baru para netizen.
Editor: Elvira Anna