Aura Kasih Pose Menawan dengan Gaun Merah, Netizen: Awas Jatuh Hati
JAKARTA, iNews.id - Aura Kasih tengah menikmati liburan di luar negeri. Dari postingannya di Instagram, Aura Kasih tampak menikmati indahnya kota-kota di Italia.
Selama liburan, ibu satu anak itu tak melewatkan untuk mengabadikan momen menarik. Dia terlihat mengunjungi berbagai destinasi wisata mulai dari jelajah bangunan bersejarah hingga tempat-tempat hits di Italia.
Bukan Aura Kasih namanya kalau penampilannya tidak mencuri perhatian. Dia tampil stylish dengan berbagai outfit yang digunakan.
Salah satunya saat Aura Kasih tampil cetar memakai dress brokat berwarna merah. Dalam postingannya itu Aura tampak foto framing pose berdiri memakai gaun merah dipadukan dengan high heels, shoulder bag, dan kacamata hitam. Rambut panjangnya juga dibiarkan tergerai.
Pada foto selanjutnya, janda berusia 36 tahun ini duduk di dinding bebatuan dengan background bangunan antik khas Italia. Dia juga terlihat tersenyum sambil pose melihat ke arah bawah.
Meski cuaca panas, Aura tetap pose di bawah sinar matahari. Kulit mulusnya justru makin terlihat stunning.
"Yang merah jangan sampe ?????," tulis Aura Kasih dalam keterangan foto di akun Instagramnya @aurakasih, Senin (2/10/2023).
Postingan tersebut mendapat banyak komentar dari netizen. Tidak sedikit dari mereka yang menggoda pelantun lagu Mari Bercinta itu.
"Awas jatuh teh, jatuh cinta," kata @alvie***
"Jangan sampai diambil yang lain," komen @2ua***
"Jangan sampai nggak jadi istri," sambung @hendro***
"Sumpah cantik," timpal @m4un***
"Jangan sampai ke jantung hati yang salah," ucap @rsdf***
Editor: Dani M Dahwilani