Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Presiden Prabowo bakal Kunjungi Papua dalam Waktu Dekat
Advertisement . Scroll to see content

Baby Athar Diopname 2 Hari di RS, Citra Kirana Menangis hingga Salahkan Rezky Aditya

Selasa, 08 September 2020 - 15:12:00 WIB
Baby Athar Diopname 2 Hari di RS, Citra Kirana Menangis hingga Salahkan Rezky Aditya
Citra Kirana menangis hingga salahkan Rezky Aditya saat sang anak harus opname. (Foto: YouTube)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Putra semata wayang pasangan selebriti Citra Kirana dan Rezky Aditya, Keene Atharrazka Adhitya baru-baru ini dikabarkan harus menjalani opname di rumah sakit. Pasalnya, bayi yang akrab disapa Athar ini memiliki bilirubin yang cukup tinggi.

Sontak, hal tersebut membuat Citra dan Rezky terkejut dan panik. Keduanya lantas membawa Athar ke rumah sakit dan merelakan sang anak untuk diopname selama dua hari.

Hal itu diceritakan keduanya dalam video yang diunggah pada kanal YouTube Ciky Citra Rezky. Keduanya menjelaskan perihal kejadian tersebut yang telah membuat keduanya sempat saling menyalahkan.

"Alhamdulillah akhirnya Athar udah sampai rumah lagi, setelah dua hari diopname," ucap Citra seperti dikutip iNews.id pada Selasa (8/9/2020).

Keduanya mengaku, banyak pihak yang menanyakan keberadaan sang anak setelah dua hari mereka tidak mengunggah foto dan video Athar. Ternyata saat itu, keduanya tengah sibuk membawa Athar ke rumah sakit.

"Jadi kan kemarin juga banyak tuh yang nanya, 'Kemana sih Athar kok kayaknya Kak Ciki enggak pernah upload.' Pokoknya kita menghilang selama dua hari itu deh," kata Citra.

Citra melanjutkan, kondisi Athar saat itu diketahui memiliki bilirubin yang tinggi dibandingkan batas wajar pada bayi seusianya. Hal inilah yang membuat Citra sangat panik.

"Jadi di vlog yang terakhir itu kan memang yang waktu aku check-up ke dokter, Athar itu ternyata bilirubinnya tinggi, 15. Normalnya di umur Athar yang seminggu itu harusnya di bawah 13," kata Citra.

Meski tak terlalu tinggi dari batas yang seharusnya, tetapi Citra tetap merasa panik. Sebab, dia melihat kulit sang anak sudah mulai menguning.

"Sebenarnya enggak terlalu tinggi sih, tetapi memang kuning kulitnya. Kulit, matanya kuning semuanya gitu," ucapnya.

"Dia panik banget sih guys," kata Rezky sambil tertawa.

Menurut Rezky, kala itu dia baru selesai syuting dan langsung memboyong Athar ke rumah sakit. Di sana Athar lantas dimasukkan ke dalam ikubator untuk disinari. Saat itulah, lanjut Rezky, istrinya tersebut mulai menitikan air mata.

"Terus sampai sana jam 19.00 WIB, Athar langsung dimasukin inkubator, mamanya sudah mulai menangis. Di sisi lain aku juga sedih sebagai papanya, biasanya kita tidur bareng-bareng, tapi dia harus terpisah," kata Rezky.

"Pokoknya yang ada di pikiran aku itu masuk di ikubator matanya ditutup sedih banget. Terus kalau mau ASI harus pumping, jadi enggak bisa aku peluk, jadi sedih banget," kata Citra.

Keduanya pun saat itu saling beradu pendapat. Rezky menuturkan, dia sempat disalahkan oleh Citra lantaran dikira tak peduli dengan kondisi bayinya. Sontak hal tersebut membuat Rezky yang masih kelelahan merasa bingung.

"Mamanya sampai nangis dong, akhirnya dia marah sama aku, 'Kamu tuh kenapa sih enggak ada pedulinya banget.’ Ih kenapa lagi, salah gue apa lagi. Anaknya sakit, dia panik, marah-marah," kata Rezky.

Mendengar hal tersebut, Citra menjelaskan bahwa hal itu terjadi karena dia tengah panik-paniknya. Dia pun melihat Rezky yang malah tertidur ketika sang anak tengah disinari dalam inkubator.

"Kamu tuh enggak bisa membesarkan hati aku. Ini tuh kayak cuma diem aja, terus tidur. Kesel kan aku," kata Citra.

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut