Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Caleg Perindo Yustian Saputra Ingin Wujudkan Tangerang Emas, Era Masyarakat Adil dan Sejahtera
Advertisement . Scroll to see content

Bacaleg Andy Afandy Siga Ungkap Alasan Pengusaha Tertarik ke Politik, Ternyata karena Ini

Rabu, 25 Oktober 2023 - 11:56:00 WIB
Bacaleg Andy Afandy Siga Ungkap Alasan Pengusaha Tertarik ke Politik, Ternyata karena Ini
Bacaleg Partai Perindo Andy Afandy Siga. (foto: Nurul Amanah)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Fenomena pengusaha yang terjun ke dunia politik bukan lagi suatu hal yang mengherankan. Banyak faktor yang melatarbelakangi para pengusaha sehingga akhirnya tertarik untuk terjun ke dunia politik. Salah satunya tentu dapat memperluas jaringan yang dapat membuat seseorang menjangkau banyak orang dan menjalin hubungan baik dengan mereka.

Hal ini pun turut dirasakan oleh Bacaleg DPRD DKI Jakarta Dapil 2 Partai Perindo Andy Afandy Siga. Sebagai seorang pengusaha, Andy tertarik terjun ke politik lantaran dapat memperluas jaringan serta tak menutup kemungkinan untuk mendapatkan banyak informasi seputar bisnis hingga berkolaborasi ketika telah menjalin hubungan seluas-luasnya. 

"Bisa memperluas jaringan, berkolaborasi antarbisnis sampai mendapat informasi mengenai peluang-peluang usaha lainnya,"ujar Andy Afandy dalam Podcast Aksi Nyata di kanal Youtube Partai Perindo, Sabtu (21/10/2023).

Mengenai pilihannya yang jatuh kepada Partai Perindo, Andy melihat sosok Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo yang menginspirasi sebagai seorang pengusaha sukses. Selain itu, Andy juga melihat visi dan misi Partai Perindo yang arahnya sangat jelas, mengutamakan kesejahteraan masyarakat.

"Inspirasi dari Pak Hary Tanoesoedibjo merupakan sosok pengusaha hebat dan sukses. Kita ingin mengikuti jejaknya. Yang kedua memang Partai Perindo ini visi misinya sangat konkret yaitu untuk kesejahteraan masyarakat,"katanya.

Sebagai seorang pengusaha, Andy tak ingin hanya bergerak untuk mensejahterakan dirinya dan keluarga melainkan juga para karyawan serta lebih jauh, masyarakat di sekitarnya. Dia melihat Partai Perindo selalu berusaha untuk memastikan hal tersebut di mana kesejahteraan masyarakat yang dinomorsatukan. Dia pun merasa sejalan dengan apa yang dilaksanakan oleh Partai Perindo.

"Jadi berbisnis pun selain mensejahterakan diri sendiri tapi kita juga mensejahterakan masyarakat khususnya karyawan, minimal itu. Jadi Partai Perindo ini relate banget,"katanya. 

Editor: Elvira Anna

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut