Belum Genap Sebulan Menikah, Meggy Wulandari Sedih ketika Jauh dari Mamad Muhammad
JAKARTA, iNews.id - Meggy Wulandari kini semakin sering tampil mesra dengan suami barunya, Mamad Muhammad. Tak hanya mengunggah foto bersama suami, Meggy juga menyematkan keterangan yang manis.
Sejak menikah secara agama pada 19 September 2020, Meggy selalu menunjukkan kemesraan dengan sang suami. Bahkan, mantan istri komedian Kiwil ini menunjukkan binar bahagia bersama suami baru.
"Aku di sini kamu di sana, bahasa jaman now nya LDR. Seperti ada yang hilang saat sepasang suami istri saling berjauhan dan saat merasakan kehilangan dan rindu tandanya rasa cinta itu selalu ada," tulis Meggy seperti dikutip dari Instagramnya.
Meggy merasa seperti remaja yang tengah kasmaran. Meski telah merasakan pernikahan sebelumnya, namun Meggy merasa seperti baru menikah pertama kali.
"Masyaallah deh menurut aku benar-benar seperti baru menikah pertama kali. Prosesnya kayak ABG jatuh cinta, terus menikah. Itu yang aku rasa," ujar Meggy, seperti dikutip dari tayangan Go Spot, RCTI, Sabtu (10/10/2020).
Bukan tanpa alasan, Meggy menjelaskan bahwa keduanya memang langsung melakukan pernikahan. Hal itu yang membuat Meggy dan Mamad baru merasakan kebahagiaan bak remaja yang tengah dimabuk cinta.
"Kami berdua menikah dulu baru pacaran. Otomatis banyak kebiasaan yang tidak tahu satu sama lain. Banyak hal yang aku baru tahu setelah nikah," kata Meggy.
Sejak menikah dengan pengusaha sukses, legislator sekaligus politikus asal Bone tersebut, Meggy kerap merasa sedih ketika sang suami harus pergi bekerja. Sebaliknya ketika berada di dekat Mamad, dia merasa bahagia walaupun lelah.
"Begitu dia kasih tahu mau pulang, aku senang. Padahal kalau dekat, dia itu capek banget. Karena hati senang, energi positifnya mungkin jadi banyak," katanya.
“Begitu dia bilang pergi, langsung drop aku, enggak enak badan," ujar Meggy menambahkan.
Terbukti, hal tersebut pernah dicurahkannya melalui unggahan foto di akun Instagram pribadinya. Dalam keterangannya, Meggy merasa sedih ketika sang suami tengah berada jauh darinya.
"Ternyata beda rasanya antara LDR dengan ada tapi seperti tiada. Sedih ternyata hati terasa tersayat sembilu. Lebay ya, terserah," tulis Meggy.
"Tapi kali ini aku bisa merasakan jatuh cinta pada pandangan pertama dan memilih untuk menikah karena perasaan ku. Karena hanya ALLAH yang Maha Tau kenapa dan kenapa. Alhamdulillah Yaa Rabb Ku atas segala yg kau berikan padaku," tulisnya lagi.
Editor: Tuty Ocktaviany