Deretan Artis Cantik di Film Warkop, Nomor 3 Usia 60 Tahun Punya Pacar Baru Pengusaha Kaya Raya
JAKARTA, iNews.id – Film Warkop DKI yang diperankan oleh Dono, Kasino, Indro dikenal sangat legendaris sepanjang masa. Tak hanya di era 1980-an, hingga kini film-film Warkop DKI masih saja diburu oleh penikmat komedi. Tak heran jika deretan artis cantik di film Warkop juga selalu jadi sorotan.
Kehadiran artis cantik di film Warkop DKI ini memberi warna tersendiri dalam cerita. Terlebih masing-masing mereka mendapat peran sebagai pacar Indro, Dono dan Kasino.
1. Meriam Bellina

Meriam Bellina juga masuk dalam deretan artis cantik di film Warkop. Dia pernah main di film Makin Lama Makin Asyik, berperan sebagai Erna. Kehadirannya pun sangat menarik perhatian penonton, khususnya para fans dari Warkop DKI. Diketahui, hingga kini Meriam Bellina masih aktif di dunia hiburan. Sejumlah judul film hingga sinetron dibintanginya dan aktingnya pun tetap diacungi jempol.
2. Karina Suwandi

Artis cantik di film Warkop salah satunya Karina Suwandi. Dia bahkan dijuluki sebagai Warkop DKI Angels. Karina Suwandi kerap berperan sebagai istri dari Indro dari mulai film hingga sinetron komedi Warkop. Kini usia Karina sudah menginjak 50 tahun. Meski demikian, paras cantiknya tidak berubah dan tetap terlihat awet muda. Bahkan dirinya juga sering mengabadikan sejumlah momen kesehariannya di sosial media miliknya.
3. Lydia Kandou

Artis cantik di film Warkop salah satunya Lydia Kandou. Ibunda dari Nana Mirdad ini menjadi salah satu primadona Warkop DKI. Dia pernah bermain dalam film-film Warkop DKI antara lain Tahu Diri Dong, Maju Kena Mundur Kena, Kesempatan Dalam Kesempitan hingga Pokoknya Beres. Aktingnya bersama Dono, Kasino, Indro mendapatkan perhatian dan apresiasi luar biasa dari industri hiburan. Kini di usia yang tak lagi muda, yakni 60 tahun, Lydia Kandou dikabarkan menjalin hubungan asmara dengan seorang pengusaha. Kekasihnya adalah David Sumendap, pengusaha tajir melintir menggeluti bisnis alat-alat berat.
4. Kiki Fatmala

Kiki Fatmala juga satu dari artis cantik di film Warkop. Judul film yang pernah dia bintangi di antaranya Masuk Kena Keluar Kena, Bisa Naik Bisa Turun dan Bagi Bagi Dong. Namanya mulai melambung ketika berperan sebagai Mariam dalam sinetron horor komedi Mariam Si Manis Jembatan Ancol 2 pada 1994 silam.
Kini, Kiki lebih aktif sebagai guru aerobik hingga mendirikan sanggar olahraga sendiri loh. Dia juga mengaku lebih menikmati hidup setelah menikah dengan pria bule dan memutuskan pindah agama. Tak lagi aktif di dunia seni peran, Kiki melebarkan sayapnya menjadi pengusaha di bidang properti dan kecantikan.
Editor: Elvira Anna