Habib Jafar Penasaran Ingin Ikutan Nonton Konser Coldplay di Jakarta, Banjir Komentar Kocak Netizen
JAKARTA, iNews.id - Kedatangan grup musik Coldplay ke Jakarta disambut antusias masyarakat se-Indonesia. Bahkan, sejumlah publik figur, termasuk selebriti sudah siap untuk menyaksikan konser Coldplay di Jakarta pada November mendatang.
Sebagaimana kita tahu, rencananya, Coldplay akan manggung di Jakarta pada 15 November di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Alhasil, sudah banyak penikmat musik Tanah Air yang menantikan tiket Konser Coldplay di Jakarta ini.
Salah satu publik figur yang semangat nonton Coldplay adalah Habib Ja'far. Dia mengatakan, ini adalah pertama kali dirinya mau nonton konser musik.
"Kayaknya untuk pertama kalinya gue akan nonton konser," kata pemilik nama lengkap Husein Jafar Al Hadar, dikutip dari kolom komentar unggahan Instagram resmi Coldplay, Kamis (11/5/2023).
Sontak, banyak netizen yang membalas komentar tersebut dengan ikut melempar guyonan yang memancing tawa. "Kita war tiket bareng bib, semoga diberkahi," kata @rad***.
"Bib hukumnya gimana kalau jual ginjal demi nonton konser?" komentar @r.w***.
"Bareng bib biar gua gak tersesat," tulis @ged***.
Seperti diketahui, desas-desus mengenai kehadiran Coldplay di Jakarta sudah berhembus sejak beberapa waktu lalu. Akhirnya, pihak promotor telah mengonfirmasi bahwa Coldplay akan mencetak sejarah, karena untuk pertama kalinya mereka menggelar konser di Jakarta.
Rencananya, tiket konser Coldplay di Jakarta mulai dijual pada
17-18 (presale) dan 19 (Public On Sale) Mei 2023 pukul 10.00 WIB.
1. Cat 1 (Numbered Seated) Rp5.000.000
2. Cat 2 (Numbered Seated) Rp4.000.000 3. Cat 3 (Numbered Seated) Rp3.250.000 4. Cat 4 (Numbered Seated) Rp2.500.000 5. Cat 5 (Numbered Seated) Rp1.750.000 6. Cat 6 (Numbered Seated) Rp1.250.000
7. Cat 7 (Numbered Seated) Rp1.250.000 (Restricted View)
8. Cat 8 (Numbered Seated) Rp800.000 (Restricted View).
Sementara itu, ada tiga kategori tiket konser Coldplay yang disiapkan secara spesial oleh pihak promotor yakni:
1. Festival (Free Standing) Rp3.500.000
2. MY UNIVERSE (Festival) Rp5.700.000
3. Ultimate Experience (Cat 1) Rp11.000.000
Editor: Siska Permata Sari