Heboh Ria Ricis Dapat Ancaman Pemerasan, Video Pribadi Mau Disebar Haters!
JAKARTA, iNews.id - Kabar mengejutkan datang dari YouTuber Ria Ricis. Dia mendadak membuat laporan ke Polda Metro Jaya, imbas dari dugaan pengancaman.
Diketahui, laporan itu dilayangkan sejak Jumat 7 Juli 2024 lalu. Dengan melaporkan haters menyebarkan video pribadinya itu, hari ini Senin (10/6/2024) Ricis diminta penyidik Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan.
Kepada awak media, Ricis mengaku penyebaran video pribadi itu tentunya sangat merugikan, apalagi dia berstatus sebagai figur publik.
"Hari ini saya melakukan pemeriksaan lanjutan terkait adanya pemerasan dan ancaman menggunakan data pribadi. Di sini saya merasa dirugikan dan sangat terancam tentunya," kata Ricis saat ditemui di Polda Metro Jaya Senin (10/6/2024).
Adik Oki Setiana Dewi ini mengatakan selain dia mendapatkan kerugian, keluarga, kerabat hingga manajemennya pun mendapatkan kerugian serupa. Ricis berharap agar polisi segera mendapatkan penyebar video pribadinya tersebut.
"Bukan ke saya saja tapi ada di beberapa pihak kayak tim manajemen bahkan keluarga, orang-orang terdekat juga jadi kena imbasnya. Saya berharap tim penyidik bisa menemukan pelaku di Polda Metro Jaya Siber ini," kata Ricis.
Secara terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan, dia menerima laporan Ria Ricis pada Jumat 7 Juni silam.
"Perlu kami sampaikan, sekira tanggal tujuh Juni ada juga kasus terkait pengancaman adanya pengancaman yang dialami oleh saudari RY alias RR," kata Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi pada Senin (10/6/2024).
Ade juga mengatakan Ricis diduga mendapat ancaman dengan modus disebar video pribadinya.
"Beliau membuat laporan di tanggal 7 Juni karena saudari RR menerima ancaman melalui media elektronik akan disebarkan foto atau video pribadi milik korban ke media sosial," ujar Ade.
Kendati begitu, sejauh ini pihak kepolisian tidak menjelaskan lebih detil perihal video yang diancam akan disebarkan tersebut.
Editor: Vien Dimyati