Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Dampak CSR terhadap Loyalitas Karyawan dan Konsumen
Advertisement . Scroll to see content

Inilah Deretan Timeless Fashion yang Wajib Dimiliki agar Kece Maksimal

Jumat, 27 Oktober 2023 - 12:00:00 WIB
Inilah Deretan Timeless Fashion yang Wajib Dimiliki agar Kece Maksimal
Inilah Deretan Timeless Fashion yang Wajib Dimiliki agar Kece Maksimal (Foto: AladinMall)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Inilah deretan timeless fashion yang wajib dimiliki supaya Anda tetap bisa tampil kece maksimal, tanpa harus bolak-balik bongkar tabungan buat beli baju baru setiap hari. Secara, pergerakan fashion itu memang cepat banget!

Timeless fashion merupakan pakaian yang tak akan lekang oleh waktu, fashion tersebut selalu terlihat modis jika dikenakan. Timeless fashion ini juga bisa dipadupadankan dengan gaya apapun sesuai selera tentunya.


Yuk intip berikut beberapa timeless fashion yang wajib dimiliki untuk menunjang tampilan Anda tetap hitz kapan pun dan di mana pun. 

Timeless Fashion yang Wajib Dimiliki 

1. Kaos Hitam

Kaos merupakan salah satu fashion item yang menawarkan kenyamanan bagi para pemakainya. Anda bisa memadukan kaos dengan berbagai potongan bawahan maupun aksesoris untuk mendapatkan tampilan yang diinginkan.

Jangan lupa untuk memiliki setidaknya beberapa kaos bernuansa hitam. Ini karena hitam merupakan warna netral yang dapat dipadukan dengan warna apa pun dan tidak akan membuat penampilan Anda terlihat aneh.

2. Tanktop


Tanktop atau atasan tanpa lengan menjadi timeless fashion selanjutnya yang harus Anda miliki. Anda dapat memadupadankan tanktop untuk mendapatkan berbagai macam tampilan, mulai dari casual hingga semi formal.

Untuk mendapatkan tampilan casual, Anda cukup memadukan tanktop dengan cardigan atau outer. Sedangkan untuk mendapatkan look yang lebih formal, Anda dapat bermain dengan blazer yang dipadukan bersama rok dan high heels. 

3. Kemeja Putih

Kemeja putih merupakan salah satu fashion item yang wajib ada dilemari karena item ini tidak akan pernah ketinggalan zaman. Item satu ini dapat dipakai dalam berbagai gaya, mulai dari casual hingga semi formal. Hanya dengan memadu padankan kemeja putih dengan celana jeans, Anda akan tetap terlihat kece dan stylish. 

4. Celana Jeans

Dalam berpakaian sehari-hari, jeans memang menjadi fashion item yang paling nyaman dipakai dan hampir dipakai setiap hari. Yup! Jeans merupakan salah satu tren fashion yang nggak akan termakan zaman.

Fashion item ini akan selalu terlihat oke dalam bentuk tubuh apa pun. Anda pun bisa memadukannya dengan t-shirt untuk tampilan kasual, atau untuk tampilan semi-formal Anda bisa mengenakan jeans dengan blazer atau kemeja. 

5. Celana Legging

Jenis celana ini membuat wanita merasa nyaman bergerak dan menutupi seluruh bagian kaki, karena itu sering dipakai untuk berolahraga. Namun, sebagian wanita kemudian memakai legging untuk sehari-hari misalnya saat jalan-jalan, ke kampus bahkan kantor.

Ketika memakai legging Anda membutuhkan atasan yang lebih tebal dan oversize. Hal ini diperlukan untuk membuat tampilan lebih stylish dan tidak vulgar. Untuk membuatnya terlihat kece, Anda dapat memadukannya dengan oversize sweater yang akan membuat bentuk badan terlihat lebih ideal.

Itulah beberapa timeless fashion yang wajib dimiliki supaya penampilan sehari-hari tetap kece dan stylish. Kini semakin dengan mudah ditemukan hanya dengan satu klik di AladinMall. Dapatkan flash sale setiap hari dengan diskon hingga 90% plus gratis ongkir tanpa batas!


Penasaran? Makanya, download aplikasi AladinMall sekarang juga di Google Play Store dan App Store  supaya nggak ketinggalan promo menarik lainnya

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut