Innalillahi, Anak ke-4 Rizal Armada Meninggal Dunia dalam Kandungan
JAKARTA, iNews.id - Kabar duka menyelimuti keluarga Rizal Armada. Anak keempatnya meninggal dunia saat masih di dalam kandungan.
Rizal Armada menyampaikan kabar duka ini melalui unggahan Instagram terbaru. Dalam postingan tersebut, dia membagikan foto hasil USG janin yang meninggal dunia.
"Innalillahi wainnailaihi rojiun. Allahummaghfirlaha warhamha wa'afiha wa'fuanha. Telah meninggal akan ke-4 kami, Gameela Az Zahra Putri Pradana binti Tsandy Rizal Adi Pradana (Anak dari Rizal Armada dan Monica Imas)," tulis Rizal, dikutip Rabu (21/1/2026).
"Meninggal di dalam kandungan, usia 7 bulan," tambahnya.
Atas takdir Tuhan tersebut, Rizal meminta doa kepada semua orang agar putrinya tersebut ditempatkan di Surga Allah SWT.
"Mohon doanya dari sahabat semua. Semoga Allah merahmati dan memberikan perlindungan-Nya untuk kita semua. Aamiin Ya Rabb Aamiin Ya Mujibas Saailiin," ungkap Rizal.
"Sampai ketemu di atas sana, ya, cantik. Mama Papa love you," tambahnya.
Kabar duka ini menyisakan duka mendalam bagi banyak rekan artis dan sahabat musisi.