Instagram Azizah Salsha Digeruduk Netizen usai Diceraikan Pratama Arhan
JAKARTA, iNews.id - Selebgram Azizah Salsha diduga dicerai talak Pratama Arhan di Pengadilan Agama Tigaraksa. Kabar ini langsung viral di media sosial.
Instagram Azizah Salsha langsung digeruduk netizen. Warganet ramai-ramai memberi komentar di unggahan terakhirnya.
"Sudah kuduga sih," kata akun @un***.
"Digugat? Capek ya han? Ya sudah sendiri saja biar bebas," ujar @na***.
"Makanya Zah jangan bertingkah mulu," ungkap @am***.
Meski banyak komentar pedas ditujukan kepada Azizah, tapi ada juga sedikit netizen yang memberikan dukungan dan simpati pada Azizah. Mereka menyampaikan semangat sekaligus rasa prihatin soal kabar perceraian dirinya dengan Pratama Arhan.
"Sedih dengarnya," kata @se***.
"Doa terbaik untuk kalian berdua," ujar @ce***.
"Sabar ya Za," ungkap @de***.
Sementara itu, sidang perceraian perdana mereka digelar hari ini, di PA Tigaraksa. Keduanya memilih tidak hadir dalam sidang perdana. Namun, kuasa hukum Arhan datang, sementara kuasa hukum Azizah tidak.
Sebelumnya, kabar keretakan rumah tangga Azizah Salsha dan Pratama Arhan telah tercium cukup lama. Keduanya juga mulai jarang terlihat bersama, terlebih adanya rumor perselingkuhan yang dilakukan Azizah Salsha.
Editor: Muhammad Sukardi