Jago Trik Sulap dan Mau Dapat Rp20 Juta? Yuk, Ikut Kompetisi Ini!
JAKARTA, iNews.id - Kamu bisa menghilangkan benda yang semula ada di genggaman? Atau kamu bisa melakukan sebuah trik ilusi dengan uang? Atau trik sulap lain? Atraksi sulap memang sudah terkenal sejak dulu sebagai talenta yang cukup mengagumkan, karena tidak semua orang dapat memainkan trik sulap dengan sempurna dan berjalan mulus. Bahkan tak sedikit pula ada yang sampai gagal dalam memainkan sulapnya tersebut.
Ada berbagai macam trik sulap yang bisa dimainkan dan tingkat ekstremnya sulap tersebut, ada yang hanya sulap sederhana dan ada pula sulap yang benar-benar membutuhkan keahlian khusus dan telah terlatih.
Dan kabar baiknya adalah, RCTI+ menghadirkan fitur Home Of Talent (HOT) di mana kamu bisa menyalurkan bakat yang kamu punya di setiap kompetisi yang ada dalam fitur tersebut, salah satunya adalah Show Your Talent di sini kamu bisa upload video bakat kamu apa pun itu, misalnya seperti trik sulap tadi. Buat video bakat kamu sekreatif dan semenarik mungkin lalu upload ke fitur HOT dan pilih Show Your Talent.