Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jajang C Noer Yakin Nadiem Makarim Tak Korupsi: Dia dari Keluarga Terhormat
Advertisement . Scroll to see content

Jajang C Noer Artis Terbaik Era 1970-an, Anak Nazir Datuk Pamoentjak Motivator Pemuda Sumatera  

Rabu, 11 Agustus 2021 - 18:40:00 WIB
Jajang C Noer Artis Terbaik Era 1970-an, Anak Nazir Datuk Pamoentjak Motivator Pemuda Sumatera  
Jajang C Noer artis terbaik era 1970-an anak dari Nazir Datuk Pamoentjak, motivator pemuda Sumatera . (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Aktris senior Jajang C Noer atau yang lebih dikenal Lidia Djunita Pamoentjak lahir di Paris, Prancis, 28 Juni 1952. Lidia Djunita Pamoentjak pun dikenal sebagai aktris terbaik era 1970-an. 

Kiprahnya sebagai aktris kenamaan Indoneisa tak perlu diragukan lagi. Hal ini terbukti dari segudang presitasi di bidang seni peran yang dia raih sepanjang perjalanan kariernya. 

Tidak hanya dikenal sebagai artis, ternyata perempuan yang biasa disapa Jajang C Noer merupakan keturunan salah satu sosok yang berperan penting merebut kemerdekaan Indonesia.

Dia lahir dari pasangan Nazir Datuk Pamoentjak dan Nini Karim. Sang ayah, tercatat sebagai seorang diplomat dan perintis kemerdekaan Indonesia. Nazir Datuk Pamoentjak juga pernah menjadi Ketua Perhimpunan Indonesia, sebuah pekumpulan mahasiswa yang aktif memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. 

Setelah Indonesia merdeka, Nazir Datuk Pamoentjak melanjutkan kariernya sebagai diplomat. Beliau beberapa kali dipercaya menjadi duta besar Indonesia untuk negara-negara sahabat.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut