Jelang Melahirkan, Syahrini Masih Rahasiakan Jenis Kelamin Calon Bayi ke Keluarga
JAKARTA, iNews.id - Penyanyi Syahrini belum memberitahukan perihal jenis kelamin calon anak pertamanya kepada keluarga. Padahal, Syahrini akan segera melahirkan.
Fakta tersebut diungkapkan adik Syahrini, Aisyahrani. "Kita belum dikasih tahu (jenis kelamin calon anak Syahrini)," kata Aisyahrani dikutip dari YouTube Intens Investigasi, belum lama ini.
Kendati begitu, Aisyahrani menduga calon keponakannya berjenis kelamin perempuan. Ini dikarenakan Syahrini yang disebut-sebut sangat suka dandan.
"Masya Allah, ya karena emang senang dandan ya. Kak Syahrini lebih dandan, 'Oh iya, kayaknya ya (perempuan)," ujar Aisyahrani.
Dalam kesempatan yang sama, ibunda Syahrini, Wati Nurhayati bersyukur sang putri tetap mendapatkan pujian dari netizen.
"Kalau banyak yang mengucapkan teteh cantik, alhamdulillah. Itu kan pujian hanya untuk Allah. Teteh cantik, mungkin pemberian dari Allah. Mudah-mudahan cantik segala-galanya," kata Wati Nurhayati.
Sebagai seorang ibu, terpenting bagi Wati yaitu kesehatan sang putri dan cucu yang masih ada dalam kandungan Syahrini.
"Teteh alhamdulillah-nya sehat, sesehat-sehatnya. Semuanya makan, apa aja dimakan. Nggak mual. Bukan nggak ngidam, (tapi) nggak mual," ujar Wati Nurhayati.
Saat ini, kehamilan Syahrini sudah memasuki trimester akhir. Sebelumnya dia dan sang Reino Barack sudah menggelar acara 7 bulanan di Singapura.
Editor: Dani M Dahwilani