Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Tahun Baru Tanpa Gary Iskak, Richa Novisha Ikhlas: Ikuti Alurnya Allah
Advertisement . Scroll to see content

Jenazah Tiba, Isak Tangis Selimuti Rumah Duka Gary Iskak

Sabtu, 29 November 2025 - 15:03:00 WIB
Jenazah Tiba, Isak Tangis Selimuti Rumah Duka Gary Iskak
Suasana duka menyelimuti rumah aktor almarhum Gary Iskak di kawasan Pesona Gintung Residence, Ciputat. (Foto: Binti Mufirida)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Suasana duka menyelimuti rumah aktor almarhum Gary Iskak di kawasan Pesona Gintung Residence, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, pada Sabtu (29/11/2025) siang. 

Berdasarkan informasi yang diterima iNews Media Group, jenazah almarhum Gary Iskak tiba di rumah duka sekitar pukul 12.00 WIB setelah sebelumnya menjalani perawatan intensif di RS Suyoto akibat kecelakaan bermotor.

Terdengar tangis keluarga di dalam rumah duka Gary Iskak. Kerabat dan keluarga besar juga terlihat saling berpelukan memberikan kekuatan yang tak kuasa menahan kesedihan.

Sebelumnya, keluarga telah membagikan pesan duka yang menginformasikan kepergian almarhum. Dalam keterangan tersebut disampaikan bahwa Mohamad Gary Iskak bin Irwan Santoso Iskak menghembuskan napas terakhir pada pukul 09.24 WIB, disertai permohonan doa dan maaf atas segala kekhilafan almarhum.

Kepergian sosok yang dikenal hangat tersebut meninggalkan duka mendalam bagi sang ibu, Winny Iskak, istri, anak-anak, serta seluruh keluarga.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut