Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bahas Tuntas Kisah Jedar-Vincent hingga Seru-seruan Bareng Baim dan Nizam di Dahsyatnya Weekend
Advertisement . Scroll to see content

Jessica Iskandar Pamer Cincin Berlian, Richard Kyle: She Said Yes

Jumat, 03 Mei 2019 - 11:17:00 WIB
Jessica Iskandar Pamer Cincin Berlian, Richard Kyle: She Said Yes
Richard Kyle lamar Jessica Iskandar. (Foto: Instagram).
Advertisement . Scroll to see content

CALIFORNIA, iNews.id - Kebahagiaan tengah dirasakan oleh Jessica Iskandar yang baru saja dilamar oleh Richard Kyle. Pria kelahiran Australia ini mengungkapkan keseriusannya pada presenter yang akrab dipanggil Jedar.

Momen ini membuat netizen masih tak percaya Richard Kyle telah melamar Jessica Iskandar. Hingga akhirnya pria yang akrab dipanggil Richo ini mengunggah foto Jedar menggunakan cincin di akun Instagramnya.

Dalam foto tersebut terlihat cincin berlian melingkar di jari manis Jedar. Tak hanya itu, Richo menuliskan 'She Said Yes' di telapak tangannya, mengatakan bahwa mereka telah resmi menepuh langkah untuk hubungan lebih serius.

Richo juga menuliskan sesuatu pada caption Instagramnya. Dia mengungkapkan betapa beruntungnya dirinya telah menemukan sosok wanita yang akan menjadi pendampingnya.

"I’m the luckiest guy in the world!! I want to thank our families for always supporting us and @mthouvenot for finding the perfect ring for Jessica," tulisnya seperti dikutip iNews.id dari akun Instagramnya, Jumat (3/4/2019).

Seperti diberitakan sebelumnya, Jessica Iskandar dilamar di salah satu pantai di San Fransisco, California. Terlihat jembatan Golden Gate menjadi background prosesi yang mendadak dan sangat romantis ini.

Editor: Adhityo Fajar

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut