Kabar Duka, Saphira Indah Meninggal Dunia saat Hamil 5 Bulan
JAKARTA, iNews.id - Kabar duka kembali menerpa dunia seni peran Indonesia. Aktris Saphira Indah dikabarkan meninggal dunia.
Kabar ini diunggah oleh akun @rumahidaman19980 yang mengunggah pada Rabu (30/1/2019). Dia tak percaya bahwa pemeran Uni di film Eiffel I'm in Love ini meninggal dunia.
"Innalillahi wainnalillahi raji'un. Minggu lalu kita masih chat soal kehamilan kamu," tulisnya seperti dikutip dari akun Insta Storynya, Rabu (30/1/2019).
Pemilik akun yang diduga kerabat dari Saphira memposting foto aktris tersebut. Dia juga mendoakan agar Saphira diterima di sisi Tuhan.
"Allah lebih sayang kamu, semoga khusnul khotimah. We love you," tulisnya lagi.
Belum diketahui apa penyebab kematian Saphira Indah. Namun kabar beredar bahwa aktris berusia 32 tahun ini meninggal dalam keadaan hamil 5 bulan.
Editor: Adhityo Fajar