Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Once Ungkap Rahasia Kelam, Indonesia Pernah Dimarahi Musisi Dunia Gara-Gara Royalti
Advertisement . Scroll to see content

Kenang Kepergian Erwin Prasetya, Once Mekel: Semoga Lapang Jalanmu ke Surga

Minggu, 03 Mei 2020 - 11:08:00 WIB
Kenang Kepergian Erwin Prasetya, Once Mekel: Semoga Lapang Jalanmu ke Surga
Mantan bassis Dewa 19 Erwin Prasetya meninggal dunia pada Sabtu 2 Mei 2020. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Industri musik Indonesia tengah berduka. Mantan bassis Dewa 19, Erwin Prasetya meninggal dunia pada Sabtu 2 Mei 2020. Kabar tersebut pertama diumumkan oleh mantan vokalis Dewa 19, Ari Lasso.

"Berita duka. Erwin Prasetya (no 3 dari kiri sebelah @ahmaddhaniofficial) bassis pertama @de19wa meninggal dunia tadi pagi. Kiranya almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisinya dan keluarga diberi kekuatan, Amin, Rip Win," tulis Ari Lasso, Sabtu (2/5/2020).

Kepergian Bassis pertama Dewa 19 tersebut pun meninggalkan duka yang mendalam bagi para personelnya, termasuk Once Mekel.

Pria pengganti Ari Lasso tersebut mengenang sosok Erwin melalui media sosial Instagramnya. Lewat unggahan potret almarhum, Once mengaku bangga bisa bekerjasama dengan Erwin selama masih di Dewa 19.

“Selamat Jalan Erwin Prasetya.. suatu kebanggaan bisa bekerjasama di DEWA 19. Terimakasih atas karya-karya yang hebat dan terus dinikmati orang banyak khususnya baladewa,” tulis Once seperti dikutip dari Instagram, Minggu (3/5/2020).

Dia juga mendoakan Erwin agar jalannya lapang menuju ke surga. “Semoga lapang jalanmu ke sorga, sahabat,” tulisnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Erwin Prasetya meninggal dunia di usia 48 tahun. Dia meninggal dunia karena pendarahan di lambungnya. Jenazah Erwin kemudian dimakamkan di makam keluarga TPU Keputih, Surabaya.

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut