Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Profil dan Biodata Naura Ayu, Penyanyi dan Aktris Muda yang Sukses Meniti Karier Sejak Usia Dini
Advertisement . Scroll to see content

Kisah Artis Cilik Juragan Kambing, Kini Sukses Omzetnya Sampai Miliaran

Selasa, 04 Juli 2023 - 09:16:00 WIB
Kisah Artis Cilik Juragan Kambing, Kini Sukses Omzetnya Sampai Miliaran
Artis cilik juragan kambing. (Foto: YouTube)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Masih ingat dengan artis cilik menggemaskan bernama Baim. Ya kini dia malah dikenal sebagai artis cilik juragan kambing dan jarang muncul di layar kaca.

Sudah lama tak muncul di layar kaca, mantan artis cilik Ibrahim Khalil Alkatiri atau dikenal juga sebagai Baim sudah beralih profesi. Dia mengaku kini menikmati perannya sebagai juragan kambing.

Omzetnya dari berjualan kambing pun tak main-main. Baim bisa mengantongi miliaran rupiah dari hasil berjualan kambing, khususnya pada momen Idul Adha lalu.

Sebelum jadi juragan kambing, Baim dikenal sebagai artis cilik memesona di berbagai sinetron. Kala itu dia mulai berakting sejak umur 4 tahun.  Bocah cilik ini pun sangat terkenal dengan jargon 'Tolong Baim Ya Allah'.

Dia pun mulai laris manis membintangi judul sinetron sejak 2000-an. Namanya makin dikenal publik, setelah membintangi sinetron berjudul Tarzan cilik bersama almarhum Olga Syahputra dan Raffi Ahmad.



Di tengah ketenarannya adik Akbar Alkatiri ini justru memilih fokus sekolah. Baim memutuskan mengenyam pendidikan di Pondok Pesantren Imam Bukhari yang berlokasi di Solo, Jawa Tengah.

Meski sudah tidak sepopuler dulu, hingga kini Baim masih menerima tawaran untuk menjadi bintang tamu di beberapa acara televisi. Kini remaja 18 tahun itu malah fokus terjun ke dunia bisnis dengan menggeluti bidang peternakan kambing.

Peternakan miliknya ini cukup besar yang terdiri dari jenis-jenis kambing. Di antaranya kambing untuk kontes, kambing penghasil daging, hingga kambing penghasil susu.

Pada sebuah wawancara di sebuah program televisi, Baim mengaku bahwa kambing konten menjadi hobinya. Sebab jenis kambing tersebut memiliki harga yang fantastis, mulai dari Rp850 juta hingga Rp1 miliar.


Itulah kisah artis cilik jualan kambing yang dulunya sangat populer di televisi. 

Editor: Elvira Anna

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut