Komedian Adul Tidak Bisa Melihat akibat Glaukoma, Rekan Artis Prihatin
JAKARTA, iNews.id - Kabar memprihatinkan datang dari komedian Adul. Kabarnya, Adul mengalami gangguan mata hingga tidak bisa melihat.
Ini terungkap pertama kali oleh Pandji Pragiwaksono di podcast Kiky Saputri. Dia mengatakan Adul yang tidak bisa melihat, sering jadi dijahili oleh Komeng.
"(Adul) lagi kurang sehat, matanya kan nggak ngelihat sekarang," ujar Pandji Pragiwaksono di YouTube Kiky Saputri, belum lama ini.
Mendengar kabar tersebut, Anwar BAB yang pernah bekerja bareng Adul ikut menyampaikan keprihatinan. Diduga kebutaan yang dialami Adul disebabkan glaukoma dari penyakit gula yang dideritanya.
"Iya, kemarin aku lihat postingan bang Pandji, katanya glaukoma, salah satu penyakit gula yang naik ke mata," kata Anwar BAB di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (14/6/2024).
Namun pria bernama asli Anwar Sanjaya ini belum mengkonfirmasi kabar tersebut. Sebab kontak Adul hilang di ponselnya.
"Aku mau chat nomornya pada hilang. Aku baru ganti ponsel. Jadi, aku sudah DM di Instagram, belum dibalas," ujar Anwar BAB.
Sebagai rekan sdprofesi, Anwar BAB hanya bisa memberikan dukungan dan doa kesembuhan untuk Adul. Anwar berniat menjenguk Adul dalam waktu dekat jika diberikan izin oleh keluarga.
"Mau, mau banget jenguk. Orang, kan, kalau sakit, ditanya gimana sehat, itu kan, jadi mood booster," kata Anwar BAB.
Editor: Dani M Dahwilani