Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Panggung Membara! Trio Macan Ajak Warga Garut Bergoyang di Dahsyatnya Weekend
Advertisement . Scroll to see content

Label Musik Ungkap Chacha Sherly Meninggal Sekitar Pukul 12.00 WIB

Selasa, 05 Januari 2021 - 14:08:00 WIB
Label Musik Ungkap Chacha Sherly Meninggal Sekitar Pukul 12.00 WIB
Chacha Sherly meninggal dunia setelah kecelakaan di tol Semarang-Solo. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Kepergian Yuselly Agus Stevy atau Chacha Sherly untuk selama-lamanya mengejutkan banyak pihak. Termasuk label musik yang menaunginya.

Melalui pesan singkat, Okky perwakilan dari Chorus menyebut bahwa Chacha wafat sekitar pukul 12.00 WIB tadi.

"Iya (benar meninggal dunia)," tulis Okky melalui pesan WhatsApp kepada Okezone, Selasa (5/1/2021). "Jam 12-an," lanjutnya.

Sebelumnya sekitar pukul 09.30 WIB, Okky menyebut bahwa kondisi Chacha masih dalam penanganan pihak dokter di rumah sakit. Dia menyebut bahwa Chacha hingga saat itu belum bisa dijenguk.

Seperti diketahui pada Senin (4/1/2021), sekira pukul 14.30 WIB, terjadi kecelakaan karambol (beruntun) di KM 428 jalur B ruas tol Semarang-Solo. Mobil yang ditumpangi Chacha banting setir ke jalur berlawanan dan dihantam bus.

Dalam karier bermusik, Chacha pernah bergabung dengan grup vokal dangdut Trio Macan pada 2011. Perempuan cantik yang biasa dipanggil Chacha ini lahir di Bondowoso, Jawa Timur, 23 Januari 1991. 

Saat itu, Chacha menggantikan personel Trio Macan lainnya, Dian Aditya. Sebelum terpilih Cacha, Trio Macan sempat waktu beberapa lama, hingga akhirnya Cacha bergabung. Trio Macan akhirnya kembali eksis di industri musik Tanah Air.

Setelah bergabung dengan Trio Macan, karier Chacha semakin menanjak. Namanya dikenal banyak orang setelah Trio Macan berhasil mengeluarkan sederet single hits, di antaranya Putus Ya Putus, Iwak Peyek, Macan Ternak, Putus Ya Putus, dan Suka Sama Kamu. 

Seiring waktu berjalan awal tahun 2020, Chacha keluar dari Trio Macan bersama personel lainnya, Dara Rafika dan Lia Amelia. Chacha mengungkapkan alasan utama tak lagi tergabung dalam Trio Macan karena kontraknya dengan pihak manajemen memang sudah habis.

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut