Lama Tak Muncul, Andhara Early Bagikan Kabar Uang Tabungannya Habis
JAKARTA, iNews.id - Andhara Early sudah cukup lama tak tampil di layar kaca. Setelah menikah, dia memilih fokus mengurus anak dan rumah tangganya.
Namun kabar terbaru tentang artis bertubuh mungil ini justru mengejutkan. Dia mendadak membagikan kondisi kehidupannya melalui sebuah unggahan di Instagramnya.
Andhara Early mengaku harus menguras habis tabungannya. Hasil kerja kerasnya di dunia entertainment habis demi melunasi cicilan rumah KPR yang masih 12 tahun berjalan.
Andhara dan sang suami, Bugi yang mengambil cicilan selama 20 tahun, baru melunasi cicilan sampai tahun ke-8. Kini, dia memutuskan untuk melunasi sisa 12 tahun untuk menghindari riba.
Selama ini tak pernah mengungkap soal kehidupannya di media sosial, Andhara Early mengaku perlu mengabadikan salah satu momen penting dalam hidupnya ini. Hal ini juga diungkap ketika menjadi bintang tamu podcast milik Melaney Ricardo.
"Kita ngelaluin banyak hal gitu ya yang akhirnya kita memutuskan menguras tabungan untuk melunasi KPR yang harusnya masih 12 tahun berjalan gitu," ujar Andhara Early dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo, Selasa (23/1/2024).
Melaney sempat terkejut mendengar bahwa tabungan Andhara Early ludes. Padahal dia sudah berkecimpung di dunia hiburan selama belasan tahun.
Andhara lantas menjelaskan bahwa kehidupan sebagai seoran artis tak semulus bayangan publik. Di mana dikira selalu populer dengan kekayaan yang melimpah. Setiap artis memiliki kehidupan yang berbeda.
"Entertainment itu kan banyak plus minusnya gitu kita juga enggak bisa menyamakan gitu. Satu artis tuh pasti rate-nya sama gitu enggak juga gitu. Jadi masing-masing pasti punya kebutuhan-kebutuhan juga," ungkapnya.
Andhara Early sendiri mengaku cukup selektif dalam memilih pekerjaan lantaran tak ingin mempermalukan diri sendiri karena bekerja tak sesuai dengan kapasitasnya.
Editor: Elvira Anna