Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : GTV Menang Anugerah LSF 2025 di Kategori Televisi Peduli Pendidikan, Membanggakan!
Advertisement . Scroll to see content

Menang sebagai Komedian Terfavorit di Indonesian Comedy Awards 2022, Sule: Terima Kasih Emak 

Rabu, 23 Maret 2022 - 05:49:00 WIB
Menang sebagai Komedian Terfavorit di Indonesian Comedy Awards 2022, Sule: Terima Kasih Emak 
Komedian Sule dinobatkan jadi Komedian Terfavorit. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Komedian Sule menjadi pembawa piala terakhir di acara penghargaan bergengsi Indonesian Comedy Awards 2022 (ICA) yang digelar GTV Selasa (22/3/2022) malam. Dia dinobatkan sebagai Komedian Terfavorit 

Saat dibacakan namanya oleh Celine Evangelista, Jarwo Kuat, Dede Sunandar dan penyanyi Ghea Youbi, Sule terlihat kaget, Dia yak menyangka namanya disebut sebagai kategori pamungkas di ICA 2022. 

Berhasil keluar sebagai juara, Sule mengaku sebagai komedian, penghargaan ini adalah cita-citanya.

“Terima kasih kepada Allah SWT, emak, istri dan anak dan semua senior-senior. Terima kasih juga kepada para pelawak semuanya, karena mereka juga saya bisa mendapat trofi Joker ini. Ini cita-cita saya, terima kasih untuk GTV,” seru Sule singkat sebagai pidato kemenangan.

Menang di kategori pamungkas dan bergengsi, Sule berhasil menyingkirkan nama-nama besar sekaligus senior lainnya. Sebut saja Komeng, Cak Lontong, Wendi Cagur, sampai Rina Nose.

Indonesian Comedy Awards  merupakan ajang penghargaan bergengsi bagi industri komedi pertama yang didasarkan pada survey pemirsa Indonesia. Kali ini GTV bekerja sama dengan lembaga riset Provetic untuk mendapatkan daftar nominasi terfavorit dari setiap kategori melalui survei online.

Editor: Elvira Anna

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut