Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Billie Eilish Sindir Miliarder Pelit di Ajang Internasional, Netizen Angkat Topi!
Advertisement . Scroll to see content

Met Gala 2022, Billie Eilish Tampil Memesona Pakai Dress Mewah Rancangan Gucci 

Selasa, 03 Mei 2022 - 09:03:00 WIB
Met Gala 2022, Billie Eilish Tampil Memesona Pakai Dress Mewah Rancangan Gucci 
Billie Eilish tampil memesona dengan busana mewah rancangan Gucci. (Foto: Twitter)
Advertisement . Scroll to see content

LOS ANGELES, iNews.id - Billie Eilish menghadiri Met Gala 2022 dengan tampilan super stunning. Publik pun mengagumi kemunculannya karena apa yang dikenakan kali ini benar-benar 'on themed' atau sesuai tema.

Ya, Billie Eilish mengenakan dress rancangan Gucci. Tapi tenang, kali ini penyanyi terkenal di dunia itu tak menggunakan all black outfit yang kerap dianggap membosankan. 

Billie mengenakan dress yang memang terinspirasi dari tahun sesuai tema Met Gala 2022 yaitu 1870 hingga 1890. Dress tersebut dominan berwarna emas, namun memiliki sentuhan hijau tosca pada bagian sleeve-nya. 

Detail bunga pada tengah dada dan siluet korset yang membentuk tubuh mempertegas tema busana yang memang identik dengan tahun 1870-1890. Menariknya, meski mengenakan dress vintage yang begitu indah, karakter Billie Eilish tetap dimunculkan di penggunaan aksesori berupa choker hitam dengan detail berlian kecil menjuntai pada bagian depan. So pretty! 

Netizen pun memuji tampilan Billie Eilish di Met Gala 2022 ini. Salah satunya datang dari akun Twitter @girlsonfilm, "Billie Eilish in Gucci. Finally, seseorang paham dengan 'tugasnya'," katanya. 

Di sisi lain, ada juga akun Twitter @Calian1DLuna yang memperlihatkan inspirasi busana Billie Eilish. Terlihat di sana kalau Billie Eilish benar-benar mengenakan busana klasik. Siluet busananya pun teramat indah. 

Editor: Elvira Anna

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut