Naik Mobil dari Jakarta Hadiri Pernikahan Kaesang-Erina, Ari Lasso Ingin Balas Kebaikan Presiden Jokowi
JAKARTA, iNews.id - Musisi Ari Lasso menjadi salah satu tamu undangan dalam acara Tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Minggu (11/12/22). Acara yang digelar di Pura Mangkunegara, Solo, Jawa Tengah ini berlangsung khidmat.
Dalam siaran langsung Ikatan Cinta: Kaesang dan Erina, Ari Lasso mengungkapkan kedatangannya ke pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pelantun ‘Cinta Terakhir’ ini datang bersama sang kakak untuk memenuhi undangan pernikahan Kaesang dan Erina.
“Istriku gak bisa hadir, aku datang bareng kakakku,” ujar Ari, Minggu (11/12/22).
Ari Lasso mengungkap Joko Widodo pernah melakukan kebaikan untuk dirinya. Merasa tak bisa membalas jasa tersebut, Ari berniat sepenuh hati hadir menjadi tamu undangan di acara pernikahan Kaesang-Erina.
Dia rela menempuh jarak ratusan kilometer menggunakan mobil pribadinya menuju Kota Solo.
“Kemarin Bapak Jokowi ada perhatian khusus ke saya. Jadi saya tidak bisa membalas dengan apa-apa dan hanya bisa saya lakukan dengan datang ke sini. Aku naik mobil dari Jakarta ke Solo,” ucap Ari Lasso.
Acara Ngunduh Mantu, Kirab Pengantin hingga Tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono berlangsung khidmat pada Minggu (11/12/22). Acara yang sudah dimulai sejak pagi ini turut mengundang antusias masyarakat Kota Solo yang ikut menikmati kebahagiaan pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi.
Editor: Ismet Humaedi