Pasangan Artis Suami Istri di Dunia Nyata dan Film, Nomor 4 Memutuskan Cerai setelah 12 Tahun Bersama
JAKARTA, iNews.id – Tak banyak yang tahu bahwa pasangan artis suami istri di dunia nyata dan film ini sangat romantis. Hebatnya pasangan artis ini bisa sangat totalitas dalam memerankan karakter mereka, termasuk saat diminta menjadi pasangan suami istri.
Bahkan saking cocoknya sebagai suami istri, pasangan ini sering dijadikan panutan oleh netizen. Alhasil banyak sutradara yang akhirnya meminang mereka ke dalam sebuah film televisi atau layar lebar sebagai suami istri. Penasaran siapa saja mereka?
1. Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Pasangan artis suami istri di dunia nyata dan film salah satunya Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Keduanya pernah bermain menjadi pasangan suami istri di film The Secret Suster Ngesot Urban Legend yang rilis pada 2018. Sebelumnya, pasangan suami istri ini juga kerap membintangi FTV bersama, hingga akhirnya menikah pada 2014.
2. Vino G Bastian dan Marsha Timothy

Pasangan artis suami istri di dunia nyata dan film selanjutnya ada Vino G. Bastian dan Marsha Timothy. Sudah menikah sejak 2013, Vino dan Marsha jadi pasangan suami istri di film terbaru, Miracle in Cell No. 7. Dalam film itu, Vino yang berperan sebagai Dodo Rozak memiliki istri bernama Uwi yang diperankan Marsha Timothy. Tak cuma di film, keduanya juga sering dipasangkan dalam sejumlah judul FTV.
3. Roger Danaurta dan Cut Meyriska

Selanjutnya ada Roger Danuarta dan Cut Meyriska. Pasangan selebritis ini pernah jadi pasutri untuk film Berhenti di Kamu. Tak sampai di situ, keduanya juga dipasangkan lagi sebagai suami istri lewat film Ajari Aku Islam.
4. Angelina Jolie dan Brad Pitt

Bukan rahasia lagi kalau pasangan seleb Hollywood itu begitu diidamkan pada zamannya. Kala itu, Angelina Jolie dan Brad Pitt sukses menjadi pasutri dalam film Mr And Mrs. Smith. Pada akhirnya, di dunia nyata mereka pun menjalin asmara dan menjadi pasangan suam istri yang dikaruniai banyak anak. Namun sayang, pernikahan mereka tak bertahan dan memutuskan bercerai pada 2016. Kabar perceraian mereka pun menggemparkan dunia, pasalnya pasangan artis ini selalu terlihat mesra selama 12 tahun bersama.
Editor: Elvira Anna