Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kerangka Manusia Diduga Alvaro Ditemukan, Keluarga Tunggu Kepastian Hasil Tes DNA
Advertisement . Scroll to see content

Profil Haji Qomar Pelawak Senior yang Meninggal akibat Kanker Usus 

Rabu, 08 Januari 2025 - 18:56:00 WIB
Profil Haji Qomar Pelawak Senior yang Meninggal akibat Kanker Usus 
Profil Haji Qomar, pelawak senior yang meninggal dunia hari ini, Rabu (8/1/2025). (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Profil Qomar atau Nurul Qomar, pelawak senior, banyak dicari usai kabar meninggalnya mengejutkan publik . Haji Qomar meninggal dunia hari ini, Rabu (8/1/2025).

Nurul Qomar meninggal dunia akibat kanker usus. Dia sudah mengidap penyakit tersebut sejak lama. Sempat membaik, namun kambuh lagi pada akhir 2023.

Terlepas dari kabar duka ini, sosok Qomar banyak dikagumi masyarakat. Almarhum terbilang cukup sukses di dunia politik.

Untuk Anda yang belum begitu mengenali mendiang, berikut profil Qomar yang sedang dicari publik.

Profil Nurul Qomar yang Meninggal Hari Ini

Nurul Qomar lahir di Jakarta pada 11 Maret 1960. Orang tuanya adalah Achmad Yusri dan Siti Choridah. Keluarga besarnya tinggal di Cirebon, Jawa Barat.

Di dunia hiburan Tanah Air, pria ini lebih dikenal dengan nama 'Abah Qomar'. Namanya menjadi cukup populer gegara TOMTAM Group dan EMPAT SEKAWAN.

Setelah kenyang di dunia hiburan, Qomar mencoba mengambil peran yang lebih besar di masyarakat dengan menjadi politikus dan dia berhasil menjadi anggota DPR RI periode 2009-2014.

Selain menjadi politikus, Qomar juga seorang rektor Universitas Muhadi Setiabudi periode 2017-2021. Namun dia mundur pada 14 November 2017 dengan alasan akan maju dalam Pilkada Kabupaten Cirebon 2018.

Karya Nurul Qomar di Dunia Hiburan

Banyak judul film dan serial televisi yang dibintangi almarhum Nurul Qomar semasa hidup. Berikut beberapa judulnya:

Film

  • CHIPS dalam Kejutan
  • Sama-Sama Senang
  • Memburu Makelar Mayat
  • Ngipri Monyet
  • Sajadah Ka'bah
  • Perfect Dream
  • Benyamin Biang Kerok
  • Benyamin Biang Kerok 2

Serial TV

  • Kawin Gantung
  • Lika-Liku Laki-Laki
  • Saras 008
  • Asmara Banyak Canda
  • Penghuni Surga
  • Samson dan Dahlia
  • Ayu Anak Depok City\
  • Para Pencari Tuhan - Jilid 11 dan 12
  • Fatih di Kampung Jawara

Demikian profil Nurul Qomar alias Haji Qomar, pelawak senior yang meninggal dunia hari ini Rabu 8 Januari 2025.

Editor: Muhammad Sukardi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut