Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Raja Charles Copot Gelar dan Usir Pangeran Andrew dari Kediaman Kerajaan Inggris
Advertisement . Scroll to see content

Soraya Larasati Lapor Polisi Gara-Gara Alami Pelecehan Seksual

Selasa, 07 April 2020 - 23:07:00 WIB
Soraya Larasati Lapor Polisi Gara-Gara Alami Pelecehan Seksual
Soraya Larasati alami pelecehan seksual saat jogging. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Soraya Larasati mengalami pelecehan seksual saat jogging pada Senin 6 April 2020. Dia pun akhirnya melaporkan kepada pihak berwajib terkait hal itu. 

Soraya mengungkapkan dia sudah melakukan laporan pada polsek setempat perihal kejadian buruk yang menimpa dirinya. Bahkan, polisi tampaknya sudah melakukan tindak lanjut dengan mendatangi langsung kediaman Soraya Larasti untuk meminta tambahan laporan dan data.

"Sekarang ini, tindakan yang sudah saya lakukan adalah saya udah melapor juga ke polsek setempat, kebetulan orangnya (pihak polsek) sudah datang ke rumah dan saya sudah menceritakan kronologisnya," ucap Soraya saat dihubungi wartawan pada Senin 6 April 2020.

Pihak kepolisian tampaknya lebih sigap terkait laporan dari Soraya Larasati. Bahkan, mereka akan memasang CCTV demi menjaga kewaspadaan.

Soraya berharap agar pelaku pelecehan seksual kepada dirinya bisa ditangkap oleh pihak kepolisian.

"Mudah-mudahan (polisi bisa mengungkap) walaupun buktinya belum kuat, tapi mereka jadi lebih waspada lagi atau kayak masang CCTV di sekitar situ," katanya, dikutip dari Okezone, Selasa (7/4/2020).

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut