Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kemenkes Buka Suara usai Ernest Prakasa Diklaim sebagai Karyawannya pada Aksi Penipuan 
Advertisement . Scroll to see content

Status Gunung Agung Siaga 3, Ernest Prakasa Doakan Warga Bali

Selasa, 03 Juli 2018 - 16:06:00 WIB
Status Gunung Agung Siaga 3, Ernest Prakasa Doakan Warga Bali
Ernest Prakasa. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Bali menjadi daya tarik tersendiri di hati banyak masyarakat. Bali juga mendapat tempat di sebagian besar masyarakat, termasuk para publik figur Indonesia maupun internasional.

Namun, belakangan ini Bali kerap dikaitkan dengan status Gunung Agung yang kini sudah meningkat hingga siaga tiga. Seperti Senin 2 Juli 2018 ketika Gunung Agung meletus disertai lontaran lava pijar dan kembali erupsi di hari ini, Selasa (3/7/2018).

Sebagai seorang figur publik, aktor sekaligus stand up comedian Ernest Prakasa turut mengingatkan kewaspadaan bagi masyarakat yang tinggal di Bali atau kawasan yang dekat Gunung Agung.

"Gunung Agung udah siaga 3, radius 4 km harus steril. Be safe kawan2 semuanya!" kata aktor sekaligus sutradara Cek Toko Sebelah tersebut, dikutip dari Instagram Story miliknya, Selasa (3/7/2018).

Diketahui hari ini Gunung Agung mengalami erupsi beberapa kali di pagi hari dan dini hari. Meski demikian, Kepala Data dan Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Indonesia Sutopo Purwo Nugroho masih menegaskan, Bali aman.

"Gunung Agung kembali erupsi selama 7 menit pada 3/7/2018 pukul 04.13 WITA dengan kolom abu vulkanik 2.000 meter. Kolom abu berwarna putih kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah barat. Erupsi ini dengan amplitudo maksimum 21 mm. Hujan abu lokal. Bandara normal. Bali aman," kata Sutopo melalui cuitannya di akun Twitter resminya @Sutopo_PN.

Sementara itu, tak ada korban jiwa maupun luka-luka akibat letusan Gunung Agung Senin 2 Juli 2018.

"Tidak ada korban jiwa luka-luka dan meninggal akibat erupsi Gunung Agung. Masyarakat evakuasi dengan tertib dan aman. Masyarakat sudah banyak belajar dari pengalaman erupsi November 2017 lalu. Sosialisasi dan edukasi menyebabkan masyarakat merespon dengan baik," kata Sutopo melalui cuitannya.

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut